Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Francis Ngannou Ungkap Isi Percakapan dengan Cristiano Ronaldo, Salah Satunya tentang Arab Saudi sebagai Masa Depan

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 29 Januari 2023 | 12:00 WIB
Mantan petarung UFC, Francis Ngannou (kiri), saat bertemu dengan pesepak bola fenomenal, Cristiano Ronaldo (kanan), di Riyadh, Arab Saudi
TWITTER.COM/@FRANCIS_NGANNOU
Mantan petarung UFC, Francis Ngannou (kiri), saat bertemu dengan pesepak bola fenomenal, Cristiano Ronaldo (kanan), di Riyadh, Arab Saudi

JUARA.NET - Eks petarung UFC, Francis Ngannou, mengungkapkan isi percakapan dengan pesepak bola yang sedang berkarier di Arab Saudi, Cristiano Ronaldo.

Petarung berjulukan Predator itu bertemu dengan rival Lionel Messi itu beberapa waktu lalu di Riyadh, Arab Saudi.

Hal ini diketahui dari sebuah unggahan petarung Kamerun itu di Instagram-nya.

Dua atlet yang besar di olahraga yang berbeda ini nampak menunjukkan keakraban mereka dengan berfoto bersama.

Baca Juga: Respons Francis Ngannou soal Tawaran Duel Berformat Aneh dari Tyson Fury

Namun, Ngannou dan Ronaldo agaknya tidak hanya berfoto-foto ceria dalam pertemuan tersebut.

Dua sosok tersebut pastinya juga melakukan sebuah perbincangan.

Dalam sebuah wawancara dengan TMZ Sports, mantan juara kelas berat UFC itu mengungkapkan isi pembicaraan dengan CR7.

Lantaran kedua orang tersebut adalah atlet, pembicaraannya pastinya tidak lepas dari olahraga yang mereka geluti.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X