Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Juara UFC Sebut Islam Makhachev Lakukan Kesalahan Pemula

By Fiqri Al Awe - Rabu, 15 Februari 2023 | 18:30 WIB
Islam Makhachev disebut lakukan kesalahan pemula pada duel melawan Alexander Volkanovski di UFC 284.
TWITTER.COM/@MIRRORFIGHTING
Islam Makhachev disebut lakukan kesalahan pemula pada duel melawan Alexander Volkanovski di UFC 284.

JUARA.NET - Islam Makhachev disebut eks juara UFC, Henry Cejudo lakukan kesalahan pemula dalam duel melawan Alexander Volkanovski.

Pada pertarungan tersebut, kemenangan jadi milik sang petarung asal Rusia.

Dewan juri sepakat menilainya menang angka mutlak.

Di balik kemenangan ini, ternyata ada kesalahan yang dilakukan olehnya.

Kesalahan-kesalahan itu begitu disorot oleh Cejudo.

Mantan juara di dua kelas UFC ini merasa Makhachev telah melakukan kesalahan pemula.

Menariknya sang mantan juara menilai Khabib Nurmagomedov juga pernah lakukan kesalahan yang sama.

"Ada banyak kesalahan yang dibuat oleh Makhachev," tukas Henry Cejudo, dilansir Juara.net dari MMANews.com.

"Kesalahan-kesalahan pemula."

"Saat dia menuju ke belakang, lurus ke belakang, dia melakukan hal ini (bergerak mundur dengan tangan terulur, dan pandangan sempit)."

Baca Juga: Dulu Disebut GOAT, Khabib Sekarang Tak Masuk Daftar 5 Jagoan Terbaik Henry Cejudo

"Bahkan Khabib juga memiliki kebiasaan yang sama."

"Itu adalah kesalahan yang bisa dibilang sebagai kesalahan seorang pemula," sambungnya.

Di samping kritikan, Cejudo juga memberikan pujian untuk Makhachev.

Menurutnya, rekan seperguruan Khabib itu mempunyai satu kekuatan besar.

"Saat Anda memisahkan tangan terlalu jauh dari posisi ini (pertahanan yang kuat, dekat dengan kepala), sobat, Anda bisa diserang lawan," bedahnya.

"Saya rasa saat dia melihat tayangan ulangnya, dia akan sadar bahwa mundur dengan tangan terjulur banyak membuat dia terserang."

"Saya pikir kekuatan besar milik Islam adalah penguasaan dirinya."

"Dia masih bisa berada di sana."

"Dia tidak menjauh untuk hal yang tak perlu," tutup Cejudo.

Baca Juga: Maaf, Islam Makhachev Memang Tidak Sebagus Khabib, Fakta Berikut Alasannya

Kemenangan atas Alexander Volkanovski mempercantik rekor Makhachev di angka 12 kemenangan beruntun.

Kekalahan terakhirnya sudah terjadi cukup lama yakni di tahun 2015 silam.

Namun, ada satu hal yang mencoreng kemenangannya kali ini.

Sejak awal duel tersebut dibuat untuk memperebutkan gelar kelas ringan dan status raja pound-for-pound.

Kemenangan seharusnya otomatis membuat jagoan berusia 31 tahun itu menduduki ranking satu pound-for-pound.

Akan tetapi, Makhachev terpantau masih di bawah Volkanovski dalam update ranking terbaru UFC.

Baca Juga: Duel kontra Islam Makhachev Sedikit Lebih Lama, Alexander Volkanovski Klaim Bakal Jadi Pemenangnya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X