JUARA.NET - Kompetisi All England Open 2023 berpotensi besar diwarnai perang saudara antar wakil Indonesia sejak babak pertama.
All England Open 2023 akan menjadi kompetisi berikutnya yang menjadi ajang para pebulu tangkis top dunia bertarung.
Pada kompetisi yang akan berlangsung mulai 14 Maret 2023 tersebut, sederet pebulu tangkis Indonesia akan berjuang mengejar gelar juara.
Namun, berdasarkan drawing All England 2023 yang telah rilis, dua wakil Indonesia dipastikan akan gugur dini.
Pasalnya, drawing All England 2023 menunjukkan empat wakil Indonesia akan menjalani perang saudara di babak pertama.
Ganda putra Indoneisa, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menjadi salah satunya.
Baca Juga: Ranking BWF Terbaru, Apri/Fadia Melesat Naik 3 Peringkat Salip Unggulan Malaysia
Duo Pram/Yere harus berhadapan dengan senior mereka sendiri, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sejak babak pertama.
Jika menilik ranking dan rekor pertemuan, Ahsan/Hendra tentu lebih diunggulkan.
Duo berjuluk The Daddies itu tercatat telah tiga kali menaklukkan Pram/Yere sepanjang pertemuan mereka.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar