Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laporan Kesehatan UFC 284, Islam Makhachev Dilarang Latihan 14 Hari

By Fiqri Al Awe - Kamis, 23 Februari 2023 | 07:00 WIB
Menurut komisi olahraga bela diri Australia Barat, Islam Makhachev dilarang latihan selama 14 hari usai UFC 284.
TWITTER.COM/@MMA_ORBIT
Menurut komisi olahraga bela diri Australia Barat, Islam Makhachev dilarang latihan selama 14 hari usai UFC 284.

JUARA.NET - Pihak komisi olahraga bela diri bagian Australia Barat merilis laporan kesehatan para jagoan yang tampil di UFC 284 termasuk Islam Makhachev.

Rekan seperguruan Khabib Nurmagomedov itu menggelar duel menarik melawan Alexander Volkanovski.

Dia harus menahan 70 serangan signifikan selama lima ronde penuh.

Satu knockdown bahkan diderita olehnya pada ronde kelima.

Pada akhirnya kemenangan berhasil diamankan oleh Makhachev.

Setelah pertarungan penuh aksi tersebut, komisi olahraga bela diri Australia Barat merilis laporan kesehatan untuk UFC 284.

Dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com, sang raja kelas ringan dilarang latihan selama 14 hari.

Larangan latihan yang direkomendasikan untuk Makhachev ini bisa dibilang cukup pendek.

Lawannya Alexander Volkanovski mendapatkan larangan latihan lebih panjang.

Jagoan berjulukan The Great tersebut mendapatkan rekomendasi rehat selama 30 hari.

Baca Juga: Ejekan dan Pesan Berkelas Tony Ferguson pada Conor McGregor dan Michael Chandler

Aroma duel ulangan di antara kedua jagoan ini tercium lumayan kental.

Baik Makhachev dan Volkanovski sama-sama tertarik untuk kembali bertemu di oktagon.

Terlepas dari hal itu, beberapa petarung tercatat mendapatkan larangan latihan yang cukup panjang.

Juara interim kelas bulu, Yair Rodriguez merupakan salah satunya.

Jagoan asal Meksiko ini diminta memulihkan diri selama 180 hari.

Angka tersebut tentunya bisa menjadi lebih singkat jika dia sudah mengantongi izin latihan dari pihak dokter yang memeriksanya.

Pada UFC 284 kemarin, Si Macan Kumbang menunjukkan performa yang luar biasa.

Dia mampu membungkam lawannya, Josh Emmett dalam duel singkat dua ronde saja.

Sebuah kuncian rear-naked choke membawanya jadi juara interim kelas bulu.

Baca Juga: Tiga Kata Mike Tyson soal Duel Francis Ngannou Lawan Raja Tinju Tyson Fury

Kini, dia hanya tinggal menanti kesempatan duel unifikasi gelar menghadapi raja kelas bulu yang sebenarnya, Alexander Volkanovski.

Di samping itu, ada lima petarung yang tidak memerlukan waktu rehat dari latihan usai jadwal kemarin.

Kelima jagoan ini antara lain, Jack Della Maddalena, Justin Tafa, Melsik Baghdasaryan, Kyedson Rodrigues, dan Loma Lookboonmee, 

Di antara lima nama tersebut, munculnya nama Baghdasaryan bisa dibilang paling menarik.

Pasalnya dia justru sehat-sehat saja sedangkan lawannya yang memenangkan duel, Josh Culibao dapat rekomendasi rehat selama 30 hari.

Baca Juga: Tidak Percaya Penguasa Kelasnya Umar Nurmagomedov, Eks Raja Dua Divisi Minta Jagoan Ini Siap-siap

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X