JUARA.NET - Kunci penampilan menjanjikan Ducati pada gelaran MotoGP memang menarik untuk digali.
Pabrikan asal Italia tersebut tampil begitu digdaya dalam beberapa musim belakangan ini.
Puncak penampilan terbaik mereka terjadi di musim 2022 kemarin.
Pembalap Lenovo Ducati, Francesco Bagnaia berhasil mengamankan gelar juara dunia.
Tak hanya gelar juara kategori pembalap saja, pasukan Borgo Panigale juga menyapu bersih seluruh gelar yang ada.
Belakangan ini, Dall'Igna membahas sedikit tentang apa yang dia lakukan di timnya.
Dilansir Juara.net dari Speedweek.com, dia menjelaskan tentang pentingnya komunikasi terbuka.
Untuk itu, dia selalu mendengarkan serta memberikan pendapatan untuk pembalapnya.
"Tentu saja, tentu saja," tegasnya.
"Kami tidak pernah meminta seseorang untuk diam."
Baca Juga: Kisah Perjuangan Valentino Rossi Menjinakkan Motor Ducati yang Indah Tapi Aneh
"Kami butuh diskusi yang berarti untuk masalah seperti ini."
"Tujuan kami adalah untuk tampil lebih baik lagi."
"Itu adalah tujuan saya yang juga tujuan para pembalap."
"Karena tujuannya sama maka, Anda (pembalap) juga harus memberikan masukan."
"Di satu sisi, saya juga akan mengatakan apa yang saya pikirkan."
"Kita harus berkomunikasi secara terbuka," tambah Dall'Igna.
Pada MotoGP 2023, Ducati masih akan mengandalkan delapan pembalap.
Dwisula tim pabrikan mereka diisi oleh Francesco Bagnaia dan tekan barunya, Enea Bastianini, sedangkan
Di lain sisi, duet Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio bersama Gresini Racing juga layak untuk dinantikan.
Baca Juga: Setelah Era Valentino Rossi, Para Mekanik Tobat dan Bikin Ducati Jadi Hebat Lagi
Soal ambisi untuk jadi yang terbaik, Dall'Igna menegaskan bahwa dia bukanlah satu-satunya yang memiliki ambisi besar.
Dia menjelaskan bahwa seluruh orang yang terlibat sama-sama ingin tampil hebat.
"Seluruh orang yang terlibat di proyek kami sangat kompetitif," katanya.
"Mereka semua ingin sukses."
"Semua ingin mendapatkan tempat yang mereka inginkan," imbuh Dall'Igna.
Baca Juga: Aroma Juara MotoGP Tercium, Ducati Beri Dukungan Penuh untuk Jorge Martin
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar