JUARA.NET - Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik belum aman meski salah satu saingan kuatnya sudah mundur dari All England Open 2023.
Pasangan asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memutuskan mundur dari kompetisi All England Open 2023.
Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi menjelaskan jika kondisi kesehatan menjadi penyebab duo berjuluk Minions itu mundur.
"Sebetulnya secara persiapan Marcus/Kevin cukup baik, akan tetapi 10 hari sebelum keberangkatan, Kevin positif DBD," ucap Herry.
"Setelah istirahat dan diobati, hari Rabu (8/3/2023) kemarin sudah latihan," kata Herry, dilansir dari laman PBSI.id.
"Lalu Marcus/Kevin berdiskusi, Kevin mengatakan dia tidak bisa siap 100 persen."
"Akhirnya setelah konsultasi dengan saya dan Aryono, diputuskan bersama untuk tidak berangkat," tuturnya menambahkan.
Kemunduran Marcus/Kevin tentu sedikit banyak menguntungkan lawan-lawannya termasuk ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Aaron/Chia berpotensi bertemu Marcus/Kevin di babak perempat final jika keduanya sama-sama melangkah sejauh itu.
Namun, walau kini Marcus/Kevin telah mundur, bahaya masih mengancam Aaron/Soh terutama di babak pertama.
Mengingat, mereka akan bertemu wakil Indonesia lainnya yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Meski secara catatan pertemuan Aaron/Soh unggul 4-0, Direktur Kepelatihan sektor ganda Malaysia, Rexy Mainaky mengakui jika wakil Indonesia akan menjadi lawan yang berbahaya bagi anak didiknya.
Rexy memprediksi jika Leo/Dniel akan memberikan perlawanan sengit pada Aaron/Soh.
Karena itulah, ia berharap anak didiknya itu akan menampilkan penampilan terbaiknya.
"Di samping Olimpiade, All England sangat bergengsi untuk Indonesia dan pasangan akan sulit untuk dikalahkan."
"Mereka semua berbahaya," terang Rexy Mainaky.
"Saya harap, Aaron/Wooi Yik bisa memainkan permainan terbaik mereka dan menunjukkan komitmen tinggi karena pasangan Indonesia sedang on fire," tambahnya.
Jika berhasil menaklukkan Leo/Daniel, Aaron/Soh akan melaju ke babak kedua dan berpotensi bertemu wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede atau wakil Jepang Akira Koga/Taichi Saito.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BolaSport.com, New Strait Times |
Komentar