JUARA.NET - Sosok rival Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson ternyata begitu dihormati oleh Muhammad Mokaev.
Sayang, jagoan asal Amerika Serikat tersebut sedang dalam rekor yang kurang bagus.
Lima kekalahan beruntun dia derita sejak tahun 2020 silam.
Yang terbaru, dia dibekuk Nate Diaz dalam dengan kuncian.
Pada masa jayanya dahulu, Ferguson merupakan jagoan yang sangat disegani.
Jagoan berjulukan El Cucuy ini bahkan pernah menyandang rekor 12 kemenangan beruntun.
Beberapa kali dia juga coba disabung dengan Khabib Nurmagomedov.
Meski rivalitas keduanya sudah sangat memanas, bentrokan mereka pada akhirnya tak pernah terwujud.
Lima kali usaha penyabungan yang gagal membuat pertarungan mereka dapat label terkutuk.
Kehebatan Tony Ferguson ternyata diakui oleh Muhammad Mokaev.
Baca Juga: Ejekan dan Pesan Berkelas Tony Ferguson pada Conor McGregor dan Michael Chandler
Petarung kelas terbang UFC ini mengaku sudah melihat aksi sang rival Khabib sejak kecil.
Dia pun memberikan pujiannya untuk mantan juara interim kelas ringan itu.
"Sejak kecil, saya sudah melihat banyak duel Tony Ferguson," ucap Muhammad Mokaev.
"Dia memiliki jiwa seorang petarung!"
"Dia siap untuk melawan siapa saja," sambungnya.
I watched a lot of tapes on Tony as a kid, lions heart! He was ready to fight anyone! @TonyFergusonXT
— Muhammad Mokaev (@muhammadmokaev) March 28, 2023
Mengakui kekagumannya pada sosok Ferguson, Mokaev bukan berarti tak mendukung Khabib.
Hanya saja, dia tetap punya rasa hormat yang besar untuk El Cucuy.
"Saya mendukung Khabib," tegasnya.
"Tetapi, dari segi olahraga saya sangat menghormati apa yang telah dilakukan Tony," imbuh Mokaev.
I support Khabib too but from sport wise I really respect what Tony have done and still doing
— Muhammad Mokaev (@muhammadmokaev) March 28, 2023
Terlepas dari hal ini, jagoan Rusia-Inggris itu baru saja berduel pada tengah bulan Maret kemarin.
Dia disabung dengan lawan kuat Jefel Filho.
Menariknya, Mokaev bak mengingatkan para penggila tarung dengan Ferguson.
Pada satu momen, dia sudah tertangkap kuncian kaki dari lawannya.
Namun, dia tak mau menyerah, dan malah berbalik menang.
Sayangnya bayaran atas kemenangan ini cukup mahal, mengingat dia mengalami cedera.
Baca Juga: Alasan Muhammad Mokaev Tak Menyerah kendati Lutut Nyaris Patah, Ogah Tidak Bisa Tidur Selama Ramadan
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Twitter.com |
Komentar