Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sedang Berlangsung! Link Live Streaming Spain Masters 2023, Diawali Perang Saudara, 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 7 April 2023 | 18:05 WIB
Link live streaming Orleans Masters 2023, waktunya wakil Indonesia berburu tiket semifinal
PBSI
Link live streaming Orleans Masters 2023, waktunya wakil Indonesia berburu tiket semifinal

JUARA.NET - Link live streaming Orleans Masters 2023 hari ini siap menyajikan pertarungan wakil Indonesia di babak perempat final.

Babak perempat final Orleans Masters 2023 yang berlangsung pada Jumat (7/4/2023) akan diawali dengan perang saudara wakil Indonesia.

Dua wakil ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto akan bertarung di partai pertama untuk memperebutkan tiket babak semifinal.

Jika menilik catatn pertemuan, pasangan Ana/Tiwi memiliki modal satu kemenangan di pertemuan perdana mereka pada Swiss Open 2023 pada Maret lalu.

Kala itu, Ana/Tiwi menang dengan skor 19-21, 21-13, 21-14.

Meski begitu, Ana/Tiwi tentu harus tetap mewaspadai perlawanan Lanny/Ribka.

Selain Ana/Tiwi dan Lanny/Ribka, wakil Indonesia lainnya, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah juga akan bertarung di partai pertama pada lapangan berbeda.

Duo asal Indonesia itu akan menghadapi pasangan dari Negeri Jiran, Chang Peng Soon Cheah Yee See yang belum pernah ditemuinya.

Ada pula sederet wakil Indonesia di sektor lainnya yang juga akan berjuang memperebutkan tiket semifinal.

Ingin melihat pertarungan sederet wakil Indonesia di babak perempat final Orleans Masters 2023 hari ini? akses link live streaming berikut ini.

Link live streaming Orleans Masters 2023 lapangan 1 klik di sini

Link live streaming Orleans Masters 2023 lapangan 2 klik di sini

Selain itu, intip juga jadwal wakil Indonesia agar tak ketinggalan melihat pebulu tangkis favoritmu.

Jadwal perempat final Orleans Masters 2023

Lapangan 1

Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia) partai pertama mulai pukul 18.00 WIB

Putri Kusuma Wardani vs Yvone Li (Jerman) partai kedua

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs M.R. Arjun/Dhruv Kapila (India) partai kesepuluh

Lapangan 2

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto partai pertama

Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow vs Le Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan) partai kedua

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Vinson Chiu/Jeenie Gai (Amerika) paratai ketiga

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang) partai kedelapan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X