JUARA.NET - Sepupu Khabib Nurmagomedov, Abubakar Nurmagomedov dapat jatah bertarung pada UFC Vegas 74.
Hajatan itu rencananya bakal dipentaskan pada awal bulan Juni nanti.
Dia sedang dalam tren bertarung yang cukup positif.
Dua kemenangan beruntun berhasil diamankan oleh petarung kelas welter tersebut.
Pertama, Nurmagomedov mampu melumat Jared Gooden pada tahun 2021 silam.
Setahun berselang, dia mengamankan kemenangan atas Gadzi Omargadzhiev.
Ada yang menarik dari calon lawannya besok di UFC Vegas 74.
Sosok bernama Elizeu Zaleski tersebut terakhir bertarung pada bulan Oktober tahun 2021 silam.
Absen panjang jagoan asal Brasil itu bukan karena dia mengalami cedera.
Dilansir Juara.net dari MMAFighting.com, dia dicekal tak boleh bertarung selama satu tahun karena skandal doping.
Baca Juga: VIDEO - Saat Khabib Pantau Khamzat Chimaev Rusuh dengan Abubakar Nurmagomedov
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar