Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Moto3 Spanyol 2023 - Mario Aji Finis Empat Tempat di Bawah Zona Poin

By Fiqri Al Awe - Minggu, 30 April 2023 | 17:46 WIB
Mario Aji memetik hasil Moto3 Spanyol 2023 berupa posisi ke-19 atau empat tempat di bawah zona poin.
HONDA TEAM ASIA
Mario Aji memetik hasil Moto3 Spanyol 2023 berupa posisi ke-19 atau empat tempat di bawah zona poin.

JUARA.NET - Perjuangan pembalap Indonesia, Mario Aji berusaha mendulang hasil Moto3 Spanyol 2023 terbaiknya berjalan menarik.

Seri balapan ini mentas pada Minggu sore (30/4/2023) WIB.

Pembalap berusia 19 tahun itu memulai balapan dari posisi ke-28.

Perjuangannya memang cukup berat sejak sesi kualifikasi kemarin (29/4/2023).

Masalah pada sepeda motor membuatnya tak bisa memaksimalkan sesi kualifikasi.

Kendati memulai balapan dari belakang, Mario ternyata tetap percaya diri.

"Saya harus berada di grup terdepan secepat mungkin," ungkap Mario, dilansir Juara.net dari rilis resmi Honda Team Asia.

"Saat saya menggapai finis, hasil akan datang sendirinya."

"Saya tetap percaya diri meski memulai balapan dari belakang," tambahnya.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Spanyol 2023 - Diwarnai Aksi Penyelamatan Luar Biasa Pembalap Italia, Mario Aji Start dari Posisi Ini

Jalannya Balapan 

Balapan dimulai, start bagus dilakukan oleh Mario.

Dia terpantau naik tiga tempat dari posisi start-nya, yakni ke posisi ke-23.

Di depan, persaingan praktis jadi milik Deniz Oncu, dan pimpinan klasemen sementara, Daniel Holgado.

Sementara itu, Ryusei Yamanaka berada di posisi ketiga menunggu kesalahan dari mereka berdua.

Asyik memburu rival di depannya, pembalap Jepang tersebut malah dikudeta Ivan Ortola.

Setelah Yamanaka giliran Oncu yang merosot posisinya dan membuka jalan pembalap di belakangnya.

Hingga putaran ke-5, pimpinan balapan masih dipegang Holgado.

Pembalap tim Red Bull KTM Tech3 itu harus berusaha keras mempertahankan posisi dari serangan Ortola.

Di lain sisi, Jaume Masia terlihat sudah masuk ke zona podium, yakni posisi ke-3.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2023 - Lihat Marc Marquez Tak Lagi Berani Ambil Risiko, Ini Kata Lorenzo

Sebuah kecelakaan cukup parah terjadi pada putaran ke-7.

Pembalap CIP Green Power, David Salvador alami highside yang cukup membuat dahi mengerut.

Dibertikan bahwa sang pembalap lantas dibawa ke pusat kesehatan dalam kondisi sadar.

Drama juga menghinggapi Yamanaka yang sedang bertarung untuk podium.

Sepeda motor yang dia tunggangi malah mengalami masalah teknis.

Nampak betul pembalap kelahiran Chiba, Jepang itu tak sanggup menutupi rasa kecewanya.

Beberapa perubahan posisi terjadi seiring dengan berjalannya balapan.

Akhirnya, Ivan Ortola jadi juara, diikuti David Alonso dan Jaume Masia.

Sementara itu, hasil Moto3 Spanyol 2023 yang bisa diamankan Mario Aji adalah posisi ke-19.

Dengan demikian, sang pembalap Indonesia mampu finish empat tempat di bawah zona poin.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2023 - Tiga Sepeda Motor Berbeda di Baris Depan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Honda Team Asia, Twitter.com, MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X