JUARA.NET - Era korban Khabib Nurmagomedov, Conor McGregor jadi mega bintang UFC kini telah usai berganti dengan munculnya sosok wajah baru.
Hal itu begitu diyakini oleh pengamat tarung, Brendan Schaub.
Sebelumnya, The Notorious bak menjadi pusat tata surya di ajang pimpinan Dana White tersebut.
Catatan pejualan tayangan pay-per-view atau ppv menjadi bukti sahih yang sebenarnya juga bisa diperdebatkan.
Suka tidak suka, McGregor selalu menarik perhatian pada setiap duelnya.
Dilansir Juara.net dari Tapology.com, enam duel dengan pembelian tayangan ppv terbanyak UFC diborong olehnya.
Namun, era tersebut kini sudah berakhir.
Sosok wajah baru itu dibongkar oleh Schaub dan dia adalah Israel Adesanya.
Aksi jagoan berjulukan The Last Stylebender ini kembali merajai kelas menengah jadi sorotan utama sang pengamat tarung.
"Pikirkan kembali soal cara berpikir jagoan ini," ujar Brendan Schaub, dilansir Juara.net dari MMANews.com.
Baca Juga: Meski Pahit di Lidah, Jon Jones Akui Sosok Ini sebagai Jagoan UFC Favoritnya
"Bertarung dengan orang yang belum pernah dia kalahkan."
"Dan dia meng-KO Anda sebanyak dua kali."
"Coba pikirkan kembali soal cara berpikir Izzy (Israel Adesanya)."
"Sobat, dia adalah yang terbaik sepanjang sejarah," sambungnya.
Dari segi jumlah penjualan tayangan ppv, Adesanya harus diakui masih jauh dari McGregor.
Rekor terbesarnya hanya berada 800 ribu pembelian ppv.
Angka tersebut hanya sepertiga dari duel The Notorious vs Khabib Nurmagomedov yang mencapai 2,4 juta penjualan ppv.
Namun, Brendan Schaub tetap yakin dengan pendiriannya.
Bahkan pria asal Amerika Serikat ini tidak masalah jika hanya dia yang berpikiran demikian.
Baca Juga: Satu Kesalahan yang Dibuat Semua Lawan Khabib Nurmagomedov
"Saya adalah satu-satunya orang yang begitu mengagungkan Izzy," tukasnya.
"Dia adalah bintang terbesar di UFC."
"Tidak diragukan lagi bahwa dia adalah wajah dari UFC," tutup Schaub.
Adesanya kini sedang menantikan jadwal duel berikutnya.
Besar kemungkinan calon lawannya besok merupakan pemenang dari duel Robert Whittaker vs Dricus Du Plessis yang mentas bulan Juli nanti.
Baca Juga: Ingin Melawan Khamzat Chimaev, Kamaru Usman Pilih Jalur Eksekusi Pensiun
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | MMANews.com, Tapology.com |
Komentar