Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Terima Divisinya Diremehkan, Raja Kelas Berat Ringan UFC Ngamuk

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 13 Mei 2023 | 12:15 WIB
Raja kelas berat ringan, Jamahal Hill
INSTAGRAM/UFC
Raja kelas berat ringan, Jamahal Hill

JUARA.NET - Raja divisi kelas berat ringan, Jamahal Hill tampak geram dengan pandangan banyak orang terkait divisinya.

Kelas berat ringan disebut-sebut mengalami perubahan besar sejak rezim Jon Jones bubar.

Dulu, Jon Jones seolah menjadi dinding yang mustahil ditembus jagoan lainnya.

Ia berhasil mempertahankan gelar jawara kelas berat ringan berkali-kali.

Jon Jones tercatat mempertahankan gelar juaranya di divisi itu sebanyak 8 kali di periode pertama dan 3 kali di periode keduanya.

Namun, setelah kepergian Jon Jones, pergantian juara terjadi lebih cepat.

Kondisi tersebut rupanya membuat beberapa penggemar dan pengamat menyebut divisi berat ringan sebagai divisi yang lemah.

Berbagai slentingan tak menyenangkan itu rupanya membuat raja kelas berat ringan saat ini, Jamahal Hill berang.

Baca Juga: Klaim Temukan Kelemahan Israel Adesanya, Jawara Bellator Sesumbar Mampu Hancurkan Raja Kelas Menengah UFC

Ia tak terima divisinya disebut sebagai divisi yang lemah.

Menurutnya, menyebut divisi kelas berat ringan sebagai divisi yang lemah adalah hal bodoh.

"Saya kira ini adalah waktu yang menarik bagi divisi ini," kata Hill.

"Saya telah mendengar banyak orang mengatakan beberapa hal seperti, 'Divisi ini adalah divisi yang lemah."

"Itu adalah perkataan terbodoh yang pernah saya dengar."

"Logika yang saya dengar adalah bahwa ini adalah divisi yang lemah, karena siapa pun dapat mengalahkan siapa pun, baik itu seorang pria yang mengalahkan pria lain dalam divisi ini."

"Itu membuat divisi ini menjadi lebih lemah."

"Jika kita benar-benar memikirkan hal itu, itu adalah hal terbodoh yang pernah Anda dengar," tuturnya.

Baca Juga: Dengar Rival Israel Adesanya Pindah Divisi, Bos UFC Komentar Begini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X