JUARA.NET - Dua pembalap MotoGP, Francesco Bagnaia dan Maveric Vinales terlibat dalam insiden yang diwarnai plot twist pada MotoGP Prancis 2023.
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia dan pembalap Aprilia, Maverick Vinales sama-sama berakhir apes di MotoGP Prancis 2023 yang berlangsung pada Minggu (14/5/2023).
Dalam seri tersebut, Bagnaia dan Vinales sama-sama gagal finish karena terlibat insiden yang membuat mereka keluar lintasan.
Insiden terjadi saat Vinales dan Bagnaia sedang bertarung mmeperebutkan tempat ketiga pada lap kelima.
Ketika Vinales melewati bagian dalam Bagnaia di tikungan 11, motornya melebar.
Bagnaia lantas memotong kembali ke bagian dalam jalur motor Vinales.
Tetapi saat mereka merubah arah di tikungan 12, kedua pembalap itu bersenggolan dan berakhir sama-sama keluar lintasan.
Usai sama-sama keluar lintasan, Vinales tampak menghampiri Bagnaia.
Baca Juga: Merasa Berdosa, Anak Didik Valentino Rossi Merasa Pantas Dihukum Usai Juarai MotoGP Prancis 2023
Namun, keduanya malah bertengkar, saling dorong dan adu mulut.
Walau bertengkar setelah mengalami insiden tersebut, uniknya kedua pembalap itu masih mau berboncengan bersama di satu motor.
Keduanya tampak dibonceng oleh marshal di motro yang sama untuk kembali ke paddock.
Momen keduanya kembali bersama meski sempat bertengkar itu pun menarik perhatian para penggemar dan menjadi perbincangan di media sosial resmi MotoGP.
View this post on Instagram
Terlepas dari momen lucu tersebut, Bagnaia tetap berhasil mempertahankan posisi teratas meski gagal finish di MotoGP Prancis 2023.
Pasalnya, Bagnaia tetap unggul tipis satu poin dari saingan terberatnya yakni pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi.
Meski berhasil menjuarai MotoGP Prancis 2023, Bezzecchi tercatat mengoleksi 93 poin, sementara Bagnaia memiliki 94 poin.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar