JUARA.NET - Pembalap MotoGP, Aleix Espargaro tampak percaya diri dengan kemampuan tunggangannya saat ini.
Di tengah dominasi motor Ducati di MotoGP, pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro rupanya begitu yakin dengan motornya.
Pembalap kelahiran Spanyol ini yakin jika motornya memiliki kualitas yang bagus.
Ia bahkan mengklaim jika motor tunggangannya tak jauh beda dari motor Ducati.
Meski begitu, Espargaro sadar jika dia perlu membuktikannya di lintasan.
"Saya merasa saya harus tampil sedikit lebih baik di balapan."
"Saya percaya bahwa kami bisa melakukannya, karena saya merasa saya memiliki motor yang sangat-sangat bagus sekarang," tutur Espargaro.
"Saya terus mengatakan bahwa motornya bagus, bahwa kami tidak jauh dari Ducati."
"Tapi, kami harus membuktikan itu," lanjutnya.
Baca Juga: Rekan Marc Marquez Dihantui Ketakutan Jadi Pembalap Gagal Usai Hasil Balapan Tak Sesuai Harapan
Karena itulah, Aleix Espargaro berharap ia bisa membuktikkan kehebatan motor Aprilia di MotoGP Italia pada Juni mendatang.
"Jadi, semoga saya akan melakukan (pembuktian) itu di Mugello," tambahnya.
Saat ini, Aleix Espargaro memang belum bisa membuktikan kata-katanya soal kehebatan motor Aprilia.
Mengingat, tungganganya itu belum berhasil membawanya memenangi balapan maupun meraih podium.
Meski begitu, Espargaro telah berhasil mengumpulkan 42 poin sampai saat ini dan berada di posisi ke-11 klasemen sementara MotoGP 2023.
Pembalap Aprilia ini pun memiliki target untuk menembus posisi lima besar sebelum jeda musim panas yang akan datang setelah beberapa seri lagi.
"Kami mendapatkan lebih banyak poin."
"Semakin dekat dengan tim-tim papan atas, jadi semoga saya bisa melakukan tiga balapan yang solid setelah jeda ini .
"Dan pada jeda musim panas, saya berharap bisa berada di posisi lima besar kejuaraan," tambahnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar