JUARA.NET - Mantan rival Khabib Nurmagomedov, Dustin Poirier ikut meramal nasib Conor McGregor di laga terdekatnya.
Conor McGregor dikabarkan akan segera kembali bertarung di oktagon.
McGregor dijadwalkan menghadapi Michael Chandler usai menuntaskan tugasnya sebagai pelatih di The Ultimate Fighter (TUF) 31.
Meski belum dipastikan kapan duel tersebut akan digelar, namun prediksi tentang siapa pemenang duel tersebut menjadi hal yang menarik untuk diperbincangkan.
Salah satu yang ikut memprediksi hasil dari laga tersebut adalah mantan rival Conor McGregor, Dustin Poirier.
Poirier menuturkan jika Conor McGregor akan mampu mengakhiri pertarungan dalam dua ronde dengan syarat ia bisa mengambalikan berbagai aspek dalam dirinya dengan baik seperti sebelum cedera.
Conor McGregor diketahui sempat mengalami cedera patah kaki usai merampungkan laga menghadapi Dustin Poirier di UFC 264 pada 2021 silam.
Baca Juga: Calon Penerus Conor McGregor Diklaim Takut Lawan Sosok Ini
Akibat cedera itu, McGregor harus menjalani operasi dan butuh beberapa pekan untuk memulihkan kondisinya.
"Jika dia kembali mirip dengan dirinya sebelumnya, saya pikir dia menghentikan Michael Chandler, "kata Poirier di The MMA Hour.
"Jika Conor adalah dia sebelum cedera dan semacamnya, saya pikir dua putaran, Saya pikir pertarungan akan berakhir dalam dua ronde," lanjutnya.
Poirier lantas melanjutkan bahwa McGregor bisa saja bangkit dari dampak cederanya jika benar-benar fokus mempersiapkan diri.
"Jia siapapun bisa, saya pikir itu dirinya."
"Jiaka dia berdedikasi dan fokus 100 persen dan benar-benar melakukan ini semua atas kemauannya sendiri, saya pikir dia bisa."
"Tapi, kita lihat saja nanti, itulah yang membuatnya sangat menarik," tambahnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar