Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Road to UFC 2 - Bijaknya Windri Patilima, Tak Tinggi Hati meski Dapat Pujian Selangit

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 27 Mei 2023 | 17:15 WIB
Petarung Indonesia di Road to UFC 2, Windri Patilima berikan respons bijak tentang pujian yang diberikan pelatihnya, Marc Fiore.
INSTAGRAM.COM/@WINDRIPATILIMA
Petarung Indonesia di Road to UFC 2, Windri Patilima berikan respons bijak tentang pujian yang diberikan pelatihnya, Marc Fiore.

JUARA.NET - Pujian tak membuat petarung Indonesia yang tampil di Road to UFC, Windri Patilima tak tinggi hati.

Jagoan asal Sulawesi Utara itu bakal tampil pada besok Minggu petang (28/5/2023) WIB.

Musuh kuat bernama Shin Haraguchi wajib dia kalahkan jika ingin melanjutkan langkahnya.

Demi tampil prima, Windri bersama tiga petarung Indonesia digembleng di San Diego, Amerika Serikat.

Mereka berlatih di bawah arahan langsung dari Marc Fiore dan Jack Buracker.

Menariknya, jagoan berjulukan The Bad Boy ini ternyata dapat pujian selangit dari sang pelatih.

Dia disebut sebagai petarung yang bertalenta.

Windri sendiri menanggapi pujian tersebut dengan sangat bijak dan tak tinggi hati.

Baginya, kehebatan seorang jagoan hanya bisa dilihat saat di arena tarung saja.

"Itu hanya pujian," kata Windri, dilansir Juara.net dari Kompas.com.

Baca Juga: Road to UFC 2 - Billy Pasulatan Sudah Siapkan Jurus Andalan Demi Selesaikan Lawan

"Saya rasa, bagusnya melihat di pertandingan saja."

"Pujian tidak mengubah apapun."

"Selain kita bekerja keras, berdoa, dan latihan," tambahnya.

Windri Patilima memang sosok yang sederhana.

Perjalanannya hingga sampai di titik sekarang tidaklah mudah.

Sempat kesusahan mencari sponsor, dia harus bekerja serabutan sembari menunggu jadwal tarung.

Titik balik mulai terjadi sejalan dengan aksi mempesonanya di ONE Pride MMA.

"Serabutan saja, kerja bangunan, sembako, kerja listrik, ojek, di Kotamobagu, Sulawesi Utara," cerita Windri, dilansir Juara.net dari Tribunnews.com.

"Pada saat saya empat kali bertanding, sudah dapat tempat berlatih, dan sudah ada owner-nya."

Baca Juga: Road to UFC 2 - Jagoan TNI Ronal Siahaan Singkap Wejangan dari Jeka Saragih

"Ketika itu saya sudah pegang sabuk."

"Saya ikut seleksi MMA Akademi dan lolos."

"Sekarang, saya sebagai atlet sudah dapat penghargaan dari orang yang peduli kepada atlet-atlet," imbuhnya.

Pertarungan di kelas ringan kontra Shin Haraguchi pada Road to UFC 2 besok wajib diwaspadai oleh Windri.

Apalagi petarung kelahiran Kagoshima, Jepang itu memegang rekor tak terkalahkan.

Baca Juga: Jadi Korban Keserakahan Conor McGregor, Petarung Ini Minta Kesempatan pada Dana White untuk Buktikan Diri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X