JUARA.NET - Meluapkan perasaannya soal ketidakadilan UFC, pelatih, Ray Longo sampai menyeret nama Islam Makhachev.
Pria asal Amerika Serikat tersebut merupakan pelatih dari juara kelas bantam, Aljamain Sterling.
Dia menyuarakan unek-uneknya karena sang anak didik yang kebagian jadwal duel cepat.
Jagoan berjulukan Funk Master itu baru saja mentas pada bulan Mei kemarin.
Lawannya juga bukan musuh kaleng-kaleng melainkan mantan juara dua divisi, Henry Cejudo.
Belakangan, UFC memasang target duel selanjutnya untuk Sterling mentas pada bulan Agustus nanti.
Itu artinya dia hanya punya waktu dua bulan saja untuk mempersiapkan duel serta pemulihan.
Jadwal duel mepet ini dinilai Longo menunjukkan ketidakadilan ajang pimpinan Dana White tersebut.
Dia lantas sampai membawa-bawa nama juara kelas ringan, Islam Makhachev.
"Saya pikir itu soal tidak konsisten," beber Ray Longo, dilansir Juara.net dari Bloodyelbow.com.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov atau Khamzat Chimaev, Siapa Lebih Hebat? Begini Jawaban Juara Gulat
"Tetapi, (Islam) Makhachev juga tidak bertarung selama satu tahun."
"Mengapa Anda memaksa kami bertarung hanya dalam waktu dua bulan saja?"
"Saya jadi seperti yang: 'Di mana letak kesalahan kami?'" imbuhnya.
Longo sejatinya todak mempermasalahkan jika petarungnya harus bertarung dua bulan sekali.
Namun, seharusnya hal itu dituliskan di kontrak sejak awal.
Selain itu, dia merasa aturan yang sama wajib diberikan pada petarung lainnya.
"Saya ingin keadilan," tegasnya.
"Saya ingin melihat transparansi di mana semua orang mendapatkan hal yang sama."
"Jika Dana (White) ingin semua orang bertarung tiap dua bulan sekali, maka dibuat saja. Dibuat di dalam kontrak seperti itu."
Baca Juga: Jagoan Vereran UFC Terawang Lamanya Rezim Islam Makhachev, Ada Faktor yang Bisa Jadi Penghalang
"Mereka berhak mengatur hal itu. Ini adalah perusahaan mereka. Dialah yang membuatnya."
"Dia harus menentukannya. Tetapi, dia harus melakukannya sekarang."
"Itulah yang mengganggu saya," tambah Longo.
Hingga saat ini, Islam Makhachev memang belum mendapatkan jadwal duel dari UFC.
Rekan seperguruan Khabib Nurmagomedov itu terakhir bertarung pada bulan Februari kemarin.
Kemungkinan besar jagoan asal Rusia tersebut bakal naik oktagon pada Oktober nanti.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bloodyelbow.com |
Komentar