JUARA.NET - Petarung UFC, Beneil Dariush percaya diri menyebut dirinya bisa melakukan lebih baik ketimbang Islam Makachev.
Beneil Dariush kini tengah bersiap untuk melakukan pertarungan menghadapi Charles Oliveira di UFC 289.
Menjelang pertarungan tersebut, Dariush tampak begitu percaya diri.
Ia bahkan menyebut jika dirinya lebih baik dari raja kelas ringan saat ini, Islam Makachev.
Dariush menuturkan jika dia bisa melakukan semuanya lebih baik dari Islam Makachev.
"Saya hanya berpikir bahwa tidak ada hal yang dia lakukan yang saya tidak bisa lakukan lebih baik," tutur Dariush pada media dalam media day untuk UFC 289.
"Saya tahu orang-orang tidak akan setuju."
"Mereka terbiasa mengatakan gulat (saya), saya tidak bisa bergulat dengan pria-pria ini, dalam pertarungan terakhir, saya menunjukkannya," lanjut Dariush.
"Sekarang, kita bicara tentang jiu-jitsu, berikutnya akan menjadi striking, saya bisa melakukan itu semua."
"Dan itu adalah hal yang sungguh ingin saya tunjukkan ke dunia, sejauh Makachaev pergi, saya tidak melihat hal yang tidak bisa saya lakukan lebih baik darinya," terangnya.
Meski banyak yang mungkin meragukannya, Dariush tampaknya memiliki rasa percaya diri yang tinggi dan memotivasinya untuk menang atas Oliveira.
Jika berhasil melewati Oliveira, Dariush kemungkinan besar bisa menantang Makachaev dan membuktikan dirinya.
"Itu akan menjadi liar; itu akan menjadi 10 tahun di UFC untuk akhirnya mendapatkan kesempatan meraih gelar."
"Saya tidak tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan Bisping, atau orang lain, tapi itu cukup lama bagi saya," tambah Dariush.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar