Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dengar Dana White Rencanakan Duel Tyson Fury vs Jon Jones, Francis Ngannou Bilang Begini

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 14 Juni 2023 | 12:00 WIB
Francis Ngannou
INSTAGRAM @PFLMMA
Francis Ngannou

JUARA.NET - Eks petarung UFC, Francis Ngannou ikut bereaksi dengan rencana Dana White mempertemukan Tyson Fury dan Jon Jones.

Baru-baru ini, Dana White mengusulkan sebuah pertarungan besar antara petinju, Tyson Fury dan jawara UFC kelas berat Jon Jones.

Pertarungan ini pun diusulkan untuk membuktikan siapa yang berhak menyandang status The Baddest Man on The Planet.

White berencana menggelar pertarungan keduanya di arena octagon.

"Kita semua tahu jika Jon Jones bertinju (menghadapi) Tyson Fury, Tyson Fury menang."

"Semua petinju ini ingin membicarakan hal ini dan mempertahankannya di atas ring."

"Saya memberi tahu Tyson Fury, yang sangat saya hormati: Jika Anda benar-benar ingin mengetahui siapa orang paling jahat di planet ini, saya akan melakukan pertarungan itu."

"Saya akan membuat Jon Jones vs Tyson Fury di oktagon."

Baca Juga: Rasanya Bak Narapidana, Sosok Ini Curhat Buruknya Perlakuan UFC Dibandingkan Bellator

"Dan kami akan mencari tahu, kami menemukan cara untuk membayar Floyd (Mayweather), kami akan mencari cara untuk membayar Anda juga, Tyson," tutur Dana White.

Mendengar rencana Dana White tersebut, eks petarung UFC, Francis Ngannou ikut bereaksi.

Petarung yang kini berada di PFL itu mengaku tidak peduli.

Tapi menurut pendapatnya, Dana White sepertinya akan kesulitan mewujudkannya karena perbedaan keinginan dari kedua belah pihak.

Ngannou berpendapat jika Tyson Fury tak bakal mau bertarung di MMA, dia akan tetap memilih pertarungan di atas ring tinju.

"Saya tidak peduli tentang itu."

"Ada perbedaan antara apa yang dikatakan Dana White dan apa yang diinginkan Tyson Fury."

"Jadi, sejauh ini, saya pikir kita juga lebih mungkin untuk melakukan pertarungan itu, tetapi belum ada yang ditetapkan."

"Dia tidak akan bertarug di MMA. Dia tidak akan bertarung di kandang. Dia jelas tentang itu. Dia akan berada di atas ring, titik," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X