Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Indonesia Open 2023 - 13 Wakil Indonesia Melaju, 8 Tumbang di Babak Pertama

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 14 Juni 2023 | 21:02 WIB
Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat bertanding pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora, Senayan, Jakarta, Rabu (14/6/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat bertanding pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora, Senayan, Jakarta, Rabu (14/6/2023).

JUARA.NET - Tiga belas wakil tuan rumah sukses melewati babak pertama turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2022 di Istora Senayan pada Selasa (13/6/2023) dan Rabu.

Indonesia mengirim 21 wakil turnamen BWF World Tour Super 1000 ini.

Sebanyak 8 di antara mereka gagal melangkah ke babak berikutnya.

Dari sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo dikalahkan unggulan keempat, Loh Kean Yew (Singapura), dengan skor 15-21, 21-23.

Namun, dua andalan Indonesia yakni Jonatan Christie (unggulan 6) dan Anthony Sinisuka Ginting (2) lolos ke babak 16 besar.

Jonatan Christie mengalahkan Kanta Tsuneyama (Jepang) 21-17, 21-10.

Sementara itu, Anthony Sinisuka Ginting yang baru menjuarai Singapore Open 2023 melibas Hans-Kristian Vittinghus (Denmark) 21-8, 21-10.

Di tunggal putri, Putri Kusuma Wardani menyingkirkan Iris Wang (AS) 15-21, 22-20, 23-21.

Tetapi, Indonesia kehilangan Gregoria Mariska Tunjung yang kalah dari andalan India, Pusarla Venkata Sindhu, dengan skor 19-21, 15-21

Hampir semua ganda putra Indonesia sukses melangkah ke babak berikutnya.

Unggulan pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mengalahkan Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) 21-15, 21-11.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menyingkirkan pasangan Jepang, Ayato Endo/Yuta Takei, dengan rubber game 23-21, 8-21, 21-12

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan juga butuh tiga gim untuk menyingkirkan Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) 21-15, 13-21, 21-14.

Unggulan keempat, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melewati tantangan ganda Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren, 21-16, 21-17.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menjadi satu-satunya ganda putra Indonesia yang tersingkir.

Mereka dikalahkan unggulan kedua asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, 16-21, 12-21.

Nomor ganda putri kehilangan dua wakil.

Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa dikalahkan Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) 17-21, 12-21.

Tiga pasangan lainnya lolos ke babak 16 besar, termasuk andalan utama yang merupakan unggulan keempat, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menaklukkan Linda Efler/Isabel Lohau (Jerman) 26-24, 21-15.

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto menyingkirkan sesama wakil Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dengan skor 15-21, 18-21.

Sementara itu, Meylisa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose mengalahkan Vivian Hoo/Lim Chiew Sien (AS) 21-18, 23-21.

Di sektor ganda campuran, tiga wakil Indonesia lolos dan tiga lainnya tersingkir.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati mengalahkan unggulan ketujuh asal Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, 13-21, 26-24, 21-17

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menang 21-16, 21-9 atas Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia).

Sementara itu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari membuat unggulan kelima, Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis), masuk kotak dengan kemenangan 21-14, 21-15.

Tiga ganda yang kalah adalah Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Semuanya takluk oleh pasangan-pasangan unggulan.

Adnan Maulana/Nita Violina Marwah menyerah di tangan unggulan pertama, Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China), 15-21, 9-21

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela takluk dari unggulan ketiga, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), 17-21, 9-21

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dikalahkan unggulan keempat asal Korea Selatan, Seo Seung-jae/Chae Yoo-jung, 15-21, 17-21.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X