JUARA.NET - Eks pembalap MotoGP, Andrea Dovizioso ikut mengomentari kemungkinan Marc Marquez bergabung dengan Ducati.
Marc Marquez kini tengah dalam masa-masa sulit bersama Honda.
Pembalap asal Spanyol itu berulang kali gagal finish dan mengalami cedera.
Tak cuma itu, ia juga disebut tak memiliki motor yang bisa mendukungnya bersaing di MotoGP.
Honda belum menemukan racikan yang tepat agar motornya bisa bersaing dengan Ducati yang kini tengah mendominasi MotoGP.
Hal itu juga dipahami oleh mantan pembalap Honda, Andrea Dovizioso.
Dovi memahami jika kini Marquez tak punya motor yang membuatnya bisa bersaing.
"Sulit melihat Mar berjuang untuk kejuaraan dengan Honda, seperti Fabio dengan Yamaha saat ini," tutur Dovizioso.
"Marc tidak memiliki motor untuk melakukannya, Pada saat ini, motor Jepang tidak bagus seperti di masa lalu untuk banyak alasan."
Baca Juga: Marc Marquez dan Fabio Quartarao Mungkin Pembalap Terbaik, Tapi Tak Punya Hal Ini untuk Menang
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar