Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gila-gilaan, Bayaran Duel Tyson Fury vs Francis Ngannou Bikin Dompet Tebal, Gaji UFC Lewat

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 13 Juli 2023 | 12:00 WIB
Duel Tyson Fury vs Francis Ngannou bikin dompet tebal
TWITTER.COM/@SPORTBIBLENEWS
Duel Tyson Fury vs Francis Ngannou bikin dompet tebal

JUARA.NET - Eks raja kelas berat UFC, Francis Ngannou tampaknya bakal meraup banyak uang dalam duel terbarunya nanti.

Francis Ngannou mewujdukan sebuah duel yang banyak membuat orang penasaran.

Petarung PFL itu dipastikan akan menghadapi juara dunia tinju kelas berat WBC, Tyson Fury di atas ring tinju.

Duel Tyson Fury vs Ngannou ini pun direncanakan digelar pada 28 Oktober mendatang di Arab Saudi.

Sebagai salah satu duel yang paling menarik, bayaran yang didapat Francis Ngannou ternyata sangat tinggi.

Berdasarkan penuturan manajer,Marquel Martin, gaji Francis Ngannou dari pertarunan kontra Tyson Fury akan membuat dompetnya sangat tebal.

Bahkan, bayarannya menjadi yang paling tinggi dibandingkan pertarungan-pertarungan di UFC selama ini.

"Ya tuhan, maksud saya, sejauh ini," tutur Martin saat ditanya jika pertarungan Ngannou dengan Tyson Fury akan menjadi bayaran terbesarnya.

"Sejauh ini, berlipat ganda. Dia harus bertarung, saya tidak ingin membuat cerita,"

Baca Juga: Baru Menang 2-0 di UFC, Si Anak Bau Kencur Berani Remehkan Dricus du Plessis

"Tapi, saya akan mengatakan, bahkan saat menjadi juara, dia harus bertaurng berkali-kali hanya untuk (berada di titik ini). Ya, oh ya (lebih dari yang ditawarkan UFC)," terangnya.

Meski menegaskan jika bayaran pertarungan Ngannou vs Fury adalah yang paling tinggi di karier eks petarung UFC itu, Martin tak mengungkap angkanya.

Terlepas dari masalah uang yang didapat, duel Ngannou vs Fury juga sempat disertai polemik.

Salah satu pihak dari rival Fury, Alexandr Usyk tampak tak senang melihat duel tersebut.

Manajer Usyk beberapa waktu lalu melontarkan komentar yang menyebut duel Fury vs Ngannou hanyalah sebuah lelucon.

Selain itu, pihak mereka juga menyuarakan agar sabuk WBC Tyson Fury dicopot jika duel non Tinju Dunia resmi itu dihelat nantinya.

Namun, tentu saja tetap banyak orang yang menantikan duel Fury vs Ngannou tersebut karena ingin melihat siapa yang lebih kuat di antara keduanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X