JUARA.NET - Para pejuang bulu tangkis Indonesia memulai pertarungan di Korea Open 2023 dengan hasil yang kurang meyakinkan.
Perhelatan BWF Super 500 ini mentas di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan.
Pada hari Selasa, (18/7/2023) mentas pertandingan-pertandingan untuk kualifikasi dan sebagian babak 32 besar untuk kategori ganda putra dan ganda putri.
Seperti yang diketahui, Indonesia diwakili empat pasang ganda putra.
Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianyo, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, serta Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Sementara itu, tim Merah Putih tanpa wakil pada sektor ganda putri.
Selasa siang WIB, tiga ganda putra Indonesia memulai langkahnya.
Pasangan Leo/Daniel dan Pramudya/Yeremia tampil bersamaan.
Sayang, mereka berdua menemui nasib nelangsa yang sama.
Baca Juga: Korea Open 2023 - Mode Santai Rival Praveen/Melati Menuju Olimpiade
Leo/Daniel bertarung sengit dengan ganda Taipei, Lu Ching Yao/Yang Po Huan
Duel berlangsung ketat pada gim pertama.
Aksi kejar mengejar angka terjadi dan angka kembar terjaga hingga poin ke-4.
Leo/Daniel sempat kecolongan angka dan tertinggal cukup jauh.
Mereka sempat bisa menyamakan skor jadi 7-7, namun tetap menutup interval dengan kekalahan 10-11.
Sementara itu, Fikri/Bagas yang tampil di lapangan tiga bertemu pasangan tuan rumah, Jin Yong/Na Sung Seung.
Tekanan dari ganda Korea Selatan membuat ganda BaKri kalang kabut dan kalah 5-11 di interval gim pertama.
Tidak banyak hal yang bisa diperbuat Fikri/Bagas hingga gim satu selesai.
Mereka pada akhirnya harus menyerah kalah dengan skor telak 6-21.
Apesnya situasi Fikri/Bagas juga tak dapat momentum pada gim dua dan kembali kalah, 10-21.
Kembali ke Leo/Daniel, mereka juga harus menutup gim pertama dengan kekalahan.
Pasangan Cung/Po mengungguli ganda putra Indonesia tersebut dengan skor 11-21.
Akan tetapi, mereka berhasil memperbaiki penampilan di gim kedua dan berbalik menang 21-16.
Di gim ketiga atau babak penentuan, penampilan Leo/Daniel bak kehabisan bensin lagi.
Mereka akhirnya kalah dengan skor, 13-21.
Dengan demikian, sudah ada dua wakil Indonesia yang kalah pada babak pertama Korea Open 2023.
Baca Juga: Media Malaysia Sebut Indonesia Punya Mutiara Berharga di Sektor Tunggal Putri
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar