Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Inggris 2023 - Lihat Murid Valentino Rossi Didepak Yamaha, Begini Kata Kandidat Terkuat Juara Dunia

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 4 Agustus 2023 | 09:15 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia
MOTOGP.COM
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia

JUARA.NET - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia angkat bicara terkait nasib Franco Morbidelli.

Franco Morbidelli dipastikan bakal kehilangan posisinya sebagai pembalap Yamaha mulai musim depan.

Pabrikan asal Jepang itu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak mereka dan merekrut Alex Rins sebagai pembalap mereka.

Kepergian Morbidelli dari Yamaha ini pun membuat beberapa skenario bisa terjadi.

Salah satunya, Morbidelli memiliki potensi digaet oleh tim satelit Ducati.

Terkait potensi tersebut, Bagnaia menuturkan jika dia akan senang jika Franco Morbidelli bergabung dengan Ducati.

"Saya akan senang jika Franky tiba di Ducati," tutur Bagnaia.

Selain mengucapkan hal itu, Franco Morbidelli menuturkan jika pembalap Italia itu pantas mendapatkan hasil lebih.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2023 - Marc Marquez Kaget Alex Rins Berkhianat Padahal Dulu Pernah Bilang Begini

"Saya pikir dia pantas mendapatkan lebih dari hasil itu, potensinya lebih besar dari itu."

"Saya tidak tahu mengapa, tapi ketika dia mengoperasi lututnya di 2021, sejak momen itu, dia mulai banyak kesulitan."

"Sebelumnya, dia adalah runner up (musim) 2020, tahun setelahnya, dia bertarung untuk podium di semua balapan. Kemudian nasib buruk di Le Mans."

"Saya mempertimbangkannya sebagai salah satu yang terkuat, salah satu yang tercepat."

"(gaya) balapannya yang halus sangat luar biasa untuk dilihat."

Dengan segala potensinya itu, Bagnaia meramal jika Franco Morbidelli bakal lebih kompetitif jika bersama Ducati.

"Di Ducati dia bisa sangat kompetitif," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X