JUARA.NET - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia angkat bicara terkait nasib Franco Morbidelli.
Franco Morbidelli dipastikan bakal kehilangan posisinya sebagai pembalap Yamaha mulai musim depan.
Pabrikan asal Jepang itu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak mereka dan merekrut Alex Rins sebagai pembalap mereka.
Kepergian Morbidelli dari Yamaha ini pun membuat beberapa skenario bisa terjadi.
Salah satunya, Morbidelli memiliki potensi digaet oleh tim satelit Ducati.
Terkait potensi tersebut, Bagnaia menuturkan jika dia akan senang jika Franco Morbidelli bergabung dengan Ducati.
"Saya akan senang jika Franky tiba di Ducati," tutur Bagnaia.
Selain mengucapkan hal itu, Franco Morbidelli menuturkan jika pembalap Italia itu pantas mendapatkan hasil lebih.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2023 - Marc Marquez Kaget Alex Rins Berkhianat Padahal Dulu Pernah Bilang Begini
"Saya pikir dia pantas mendapatkan lebih dari hasil itu, potensinya lebih besar dari itu."
"Saya tidak tahu mengapa, tapi ketika dia mengoperasi lututnya di 2021, sejak momen itu, dia mulai banyak kesulitan."
"Sebelumnya, dia adalah runner up (musim) 2020, tahun setelahnya, dia bertarung untuk podium di semua balapan. Kemudian nasib buruk di Le Mans."
"Saya mempertimbangkannya sebagai salah satu yang terkuat, salah satu yang tercepat."
"(gaya) balapannya yang halus sangat luar biasa untuk dilihat."
Dengan segala potensinya itu, Bagnaia meramal jika Franco Morbidelli bakal lebih kompetitif jika bersama Ducati.
"Di Ducati dia bisa sangat kompetitif," tambahnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar