Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Keok dalam 33 Detik, Korban Si Raja KO Ngaku Sulit Makan Akibat Dampak Pertarungan

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 7 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Petarung UFC  Marcos Rogerio de Lima curhat dampak serangan UFC 291
TWITTER/@SHAUNALSHATTI
Petarung UFC Marcos Rogerio de Lima curhat dampak serangan UFC 291

JUARA.NET - Petarung UFC, Marcos Rogerio de Lima mengakui dampak pertarungan UFC 291 kontra si Raja KO membuat hidupnya makin sulit.

Marcos Rogerio de Lima harus mengakui ketangguhan Derrick Lewis pada duel UFC 291 pada Minggu (30/7/2023).

Dalam pertarungan tersebut, De Lima dibuat terjengkang dengan serangan lutut terbang Lewis.

Serangan lutut Derrick Lewis pada Marcos Rogerio de Lima di UFC 291 memberi efek menyulitkan
TWITTER @SPINNINBACKFIST
Serangan lutut Derrick Lewis pada Marcos Rogerio de Lima di UFC 291 memberi efek menyulitkan

Meski sempat terjengkang, De Lima tak lantas KO.

Lewis yang melihat hal itu pun langsung menyerbunya dengan pukulan-pukulannya hingga membuat De Lima kalah TKO dalam 33 detik.

Setelah menderita kekalahan dalam UFC 291, De Lima rupanya masih harus menanggung dampak dari serangan Lewis padanya.

Dalam wawancara dengan Super Lutas, De Lima mengakui jika setelah duel menghadpai Lewis, giginya menjadi goyah.

Akibat kondisi tersebut, ia pun kesulitan makan dan mengalami masa-masa sulit karena orang-orang menganggunya dengan komentar negatif.

"Ada banyak orang yang mengirimi saya pesan, email," kata de Lima.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X