Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2023 - Usaha Malaysia Demi Jadi Mimpi Buruk Ratu Bulu Tangkis Dunia

By Fiqri Al Awe - Minggu, 13 Agustus 2023 | 13:00 WIB
Malaysia berjuang keras siapkan wakilnya demi menghentikan langkah ratu bulu tangkis dunia, An Se-young di Kejuaraan Dunia 2023.
TOSHIFUMI KITAMURA/AFP
Malaysia berjuang keras siapkan wakilnya demi menghentikan langkah ratu bulu tangkis dunia, An Se-young di Kejuaraan Dunia 2023.

JUARA.NET - Malaysia nampaknya sangat serius untuk membuat ratu bulu tangkis dunia, An Se-young pulang cepat pada Kejuaraan Dunia 2023.

Turnamen ini rencananya bakal dihelat pada 21-27 Agustus mendatang di Kopenhagen, Denmark.

Tunggal putri mereka, Goh Jin Wei memang berada satu bagan dengan pebulu tangkis asal Korea Selatan tersebut.

Jika tak ada aral melintang, pertemuan mereka bakal tersaji pada babak kedua.

Sebelum itu, tugas penting menanti wakil Negeri Jiran.

Goh harus mengalahkan lawannya pada babak pertama, Vivien Sandorhazi terlebih dahulu.

Menariknya, berbagai usaha sudah dllakukan Malaysia guna mengantisipasi duel lawan An.

Pelatih asal Indonesia, Nova Armada belakangan membongkar usaha-usaha tersebut.

Pertama, pihak mereka memboyong lawan sparing yang bagus untuk Goh termasuk tunggal putra asal Taipei, Chou Tien Chen.

"Tien Chen bersama kami dalam 10 hari ini," ungkap Nova Widianto, dilansir Juara.net dari Thestar.com.my.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Thestar.com.my


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X