JUARA.NET - Petarung UFC, Conor McGregor akhirnya memberikan kejelasan terkait duelnya yang akan datang.
Comeback Conor McGregor sempat menjadi hal yang banyak dipertanyakan.
Petarung berjuluk The Notorious itu memang direncanakan berhadapan dengan Michael Chandler usai sama-sama merampungkan tugas mereka di The Ultimate Fighter 31 sebagai pelatih.
Meski sudah jelas siapa lawannya, publik masih bertanya-tanya kapan pertarungan itu bakal berlangsung.
Selain itu, sempat ada rumor jika pertarungan itu bisa saja batal karena Conor McGregor kehilangan minat pada Chandler.
Apalagi, Conor McGregor diketahui malah memanggil nama Nate Diaz untuk melakukan duel ketiga mereka beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Tak Ada Khabib Nurmagomedov, Begini Jawaban Bos UFC Saat Diminta Sebutkan Nama 5 Petarung Terbaik
Namun, setelah sederet spekulasi yang muncul di publik, Conor McGregor akhirnya memberikan kejelasan terkait pertarungannya.
Conor McGregor memastikan jika dirinya bakal bertarung pada Desember mendatang.
"Desember," tutur Conor saat ditanya kapan ia akan terjadi.
Saat ditanya siapa yang akhirnya akan menjadi lawannya, Conor McGregor menyebut Michael Chandler.
Lalu, bagaimana dengan Nate Diaz?
Conor McGregor menjelaskan jika trilogi menghadapi Diaz akan digelar setelahnya.
"Chandler berikutnya di Desember, kemudian (Justin) Gaethje untuk BMF dan kemudian kami akan melakukan trilogi dengan Nate Diaz," terangnya.
Selain soal siapa lawannya, Conor McGregor juga akhirnya memberikan kejelasan permasalahan tes dopingnya dengan USADA.
Eks rival Khabib itu menjelaskan jika kini mereka sudah berdiskusi secara aktif dengan UFC dan akan sgeera melakukannya.
"Kami sedang berdiskusi aktif dengan UFC, kami telah berbicara dengan USADA, dan kami akan melakukan hal-hal dengan cara yang benar."
Dengan pernyataannya tersebut, segala rumor tentang Conor McGregor dan pertarungannya kini menjadi jelas dan tak lagi gamang.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar