JUARA.NET - Pasangan Malaysia yang sempat marah karena gagal tampil di Indonesia Masters 2023, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dapat evaluasi untuk Kerjuaraan Dunia 2023.
Ganda putra ranking delapan BWF itu memang dalam performa yang kurang bagus.
Mereka sempat tampil di Australia Open beberapa waktu lalu.
Sayang, langkah pasangan tersebut hanya sampai di babak 16 besar.
Ong/Teo kala itu ditundukan oleh Lee Yang/Wang Chi Lin.
Bukan hanya di Sydney saja mereka dikalahkan oleh ganda Taipei tersebut.
Sebelumnya, mereka juga dilumat ganda yang sama pada babak 16 besar Japan Open.
Pasangan yang sempat marah usai tak dapat ikut Indonesia Masters karena kesalahan data dari BAM itu lantas dapat evaluasi.
Pelatih ganda, Rosman Razak membedah hal yang mereka wajib benahi di Kejuaraan Dunia 2023.
"Harus saya akui bahwa pada akhirnya yang terpenting adalah hasil," kata Rosman Razak, dilansir Juara.net dari NST.com.my.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Usai Lampaui Taufik Hidayat, Viktor Axelsen Coba Kejar Rekor Lin Dan
"Yew Sin/Ee Yi sedang kurang konsisten belakangan ini."
"Kami menyadari bahwa hal itu dapat terjadi karena finishing buruk keduanya."
"Jika Anda melihat dua turnamen sebelumnya, mereka kalah tipis dari lawan yang sama."
"Hasilnya bakal berbeda jika mereka bisa memperkecil ketertinggalan pada poin-poin penting," sambungnya.
Pada Kejuaraan Dunia 2023, Ong/Teo bakal langsung melenggang ke babak dua.
Ganda Thailand, Pharanyu Kaosamaang/Worrapol Thongsa-Nga atau pasangan Amerika Serikat, Vinson Chiu/Joshua Yuan merupakan calon lawan mereka di babak tersebut.
Andai lolos ke babak selanjutnya, mereka kemungkinan besar akan menghadapi unggulan ke-11, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Soal hasil drawing ini, Razak sepertinya tidak terlalu mempermasalahkan.
Dia hanya berharap Ong/Teo dapat melumat siapapun yang ada di depan mereka.
Baca Juga: 11 Tahun Usai Insiden Kelam, Eks Ganda Putri China Bilang Begini pada Greysia Polii
"Hasil drawing tidak perlu dimasalahkan," ujarnya.
"Kita harus bermain entah apapun hasilnya."
"Yang lebih penting adalah bagaimana kita mempersiapkan duel dengan lawan besok," tambah Razak.
Terlepas dari hari ltu, ganda putra Indonesia yang paling dekat menjadi lawan Ong/Teo pada Kejuaraan Dunia 2023 besok adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Meski begitu, mereka berada di bagan yang cukup berbahaya, mengingat adanya pasangan ranking 2 BWF, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | NST.com.my |
Komentar