Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 294 - Hati-hati Islam Makhachev, Charles Oliveira Pakai Cara Spionase

By Fiqri Al Awe - Kamis, 24 Agustus 2023 | 13:00 WIB
Misi runtuhkan kejayaan Islam Makhachev pada UFC 294 dikejar Charles Oliveira lewat jalur spionase.
TWITTER/@MMAFIGHTING
Misi runtuhkan kejayaan Islam Makhachev pada UFC 294 dikejar Charles Oliveira lewat jalur spionase.

JUARA.NET - Kubu Charles Oliveira pakai cara spionase demi runtuhkan takhta Islam Makhachev pada UFC 294.

Pertarungan ini sangat penting bagi Do Bronx.

Bukan hanya rebutan gelar juara, mereka bakal mempertaruhkan nama besarnya.

Seperti yang diketahui, keduanya sempat bertemu di oktagon pada tahun 2022 lalu.

Kala itu Makhachev benar-benar membuat Oliveira malu.

Sang raja kuncian UFC dibuat bertekuk lutut di dunianya sendiri yakln lewat cekikan.

Getir kekalahan tersebut tentu ingin dihapus olehnya.

Pelatih jagoan asal Brasil itu, Diego Lima belakangan mengaku sampai lakukan spionase demi sukseskan misi balas dendam. 

"Kami sudah melihat duelnya (Volkanovski vs Makhachev)" kata Lima, dilansir Juara.net dari Sport-Express.ru.

"Saya yakin Islam memenangkan duel tersebut."

 Baca Juga: Penyelamat Rekor Hebat Islam Makhachev di UFC 292 bak Jadi Kedatangan Kedua Conor McGregor

"Kami sudah mempelajari keefektifan dari Volkanovski dan kami bisa menggunakannya."

"Tentu saja Charles dan Volkanovski punya gaya duel yang berbeda."

"Tetapi, kami sudah mengambil sisi positif dari jagoan asal Austrialia itu."

"Kami telah memasukkannya ke dalam amunisi Charles," imbuhnya.

UFC 294 rencananya bakal digelar pada bulan Oktober nanti.

Sama seperti pertandingan pertama, bentrokan mentas di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Satu hal yang bisa mempengaruhi performa Oliveira adalah masalah jet lag atau menurunkan kondisi fisik akibat perbedaan zona waktu.

Namun, masalah tersebut sama sekali tak dipikirkan oleh Lima.

"Charles adalah orang yang jarang merasakan jet lag," kata Diego Lima.

Baca Juga: Mode Bertarung yang Takkan Digunakan Islam Makhachev saat Bersua Justin Gaethje

"Dia biasanya bisa beradaptasi dengan cepat."

"Semua orang punya reaksi yang berbeda-beda."

"Charles sendiri beradaptasi dengan bagus di Abu Dhabi," sambungnya.

Sebagai tambahan informasi, Oliveira memastikan tiket bersua Makhachev usai mengalahkan Beneil Dariush, bulan Juni kemarin.

Do Bronx hanya butuh satu ronde saja untuk memukul TKO petarung asal Amerika Serikat itu.

Baca Juga: Bukan Conor McGregor, Khabib Sebut Satu Jagoan yang Bikin Dia Naik Level 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : sport-express.ru


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X