JUARA.NET - Kehadiran Francesco Bagnaia seolah menjadi berkah bagi Ducati.
Setelah Casey Stoner, Ducati cukup kesulitan menemukan pengendara yang bisa membawa mereka kembali ke puncak.
Untungnya, Ducati kini akhirnya memiliki Francesco Bagnaia yang berhasil membuat mereka kembali menjuarai MotoGP.
Namun, siapa sangka Bagnaia ternyata memiliki mentalitas yang setipe dengan Casey Stoner.
Hal itu diungkap Manajer Tim Ducati, Davide Tardozzi pada media AS.
"Stoner dan Bagnaia adalah dua pembalap yang berbeda, tapi mereka memiliki sikap mental yang sama," tutur Tardozzi pada AS.
Menurut Tardozzi, Bagnaia akan menjadi salah satu pembalap yang terhebat di motoGP.
Terbukti, ia telah menjadi juara dunia pada edisi 2022 lalu dan kini memimpin klasemen sementara MotoGP 2023.
"Saya pikir Pecco masih bertumbuh, dia sudah mengambil lompatan besar dengan memenangkan kejuaraan, namun lompatan terbesar di kepalanya terjadi tahun ini, setelah dua kali terjatuh di Argentina dan Austin."
"Dia adalah anak yang cerdas dan telah berbicara banyak dengan tim, dan apa yang terjadi membuat dia mengambil langkah lain untuk menjadikannya lebih dari seorang juara. Sekarang dia memiliki mentalitas yang tepat."
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar