Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Tinju Dunia - Selamat dari Low Blow Kontroversial, Oleksandr Usyk Pertahankan 3 Sabuk Juara

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 27 Agustus 2023 | 06:44 WIB
Pukulan Daniel Dubois yang dianggap sebagai low blow dalam pertarungan melawan Oleksandr Usyk, Sabtu (26/8/2023) di Wraclow.
TWITTER
Pukulan Daniel Dubois yang dianggap sebagai low blow dalam pertarungan melawan Oleksandr Usyk, Sabtu (26/8/2023) di Wraclow.

JUARA.NET - Juara dunia tinju kelas berat WBA (Super), IBF, dan WBO, Oleksandr Usyk, mempertahankan 3 sabuk juaranya dengan mengalahkan Daniel Dubois. Tetapi, ada sedikit bau kontroversial dalam kemenangannya.

Oleksandr Usyk tampil menghadapi penantang wajib yang memegang sabuk juara WBA (Reguler), Daniel Dubois, Sabtu (26/8/2023) di Wraclow, Polandia.

Usyk tak terkalahkan dalam 20 pertarungan sementara Dubois punya rekor KO yang cukup mengerikan yakni 18 kali menang KO dari 20 pertarungan.

Usyk langsung mengontrol ritme di ronde 1 dengan jab-jab yang akurat.

Petinju asal Ukraina ini masih terus di atas angin dengan lebih banyak mendaratkan pukulan di ronde 2.

Dubois juga bisa memasukkan jab tetapi pukulan susulannya belum banyak mengena.

Dubois masih terlalu pasif di ronde 3 dengan Usyk kembali memasukkan sejumlah pukulan.

Oleksandr Usyk juga tampak nyaman dengan menjaga jarak dari lawannya.

Daniel Dubois tampaknya berharap bisa mendaratkan satu pukulan KO yang telak tetapi sulit melakukannya.

Usyk terus memperlihatkan keahliannya dalam menjaga jarak yang menguntungkan buat dia di ronde 4.

Sang pemegang 3 sabuk jatuh di awal ronde 5.

Sebuah pukulan Dubois ke arah tubuh mendarat dan membuat Usyk kesakitan.

Pukulan itu mendarat di sekitar pinggang tetapi wasit menyatakannya sebagai sebuah low blow.

Alhasil, Usyk diizinkan memulihkan selama 5 menit karena menerima pukulan ilegal.

Setelah pertarungan dilanjutkan, Dubois mencoba menyerbu tetapi gagal mem-finish lawannya.

Ronde 6, Usyk kembali mengeluhkan pukulan Dubois ke arah tubuh, tetapi kali ini wasit menganggap serangan itu sah.

Dubois terus mengincar tubuh lawan dan di awal ronde 7, dia berhasil mendesak Usyk ke pojok ring.

Tetapi, pertahanannya jadi terbuka karena terlalu ofensif.

Usyk mendaratkan pukulan kiri dan jab disusul uppercut yang membuat Dubois terjajar ke belakang.

Ronde 8, Oleksandr Usyk berada di atas angin lagi dengan pukulan-pukulannya semakin akurat mengenai Daniel Dubois.

Sang juara WBA (Reguler) jatuh di ronde 8 setelah menerima kombinasi yang diakhiri pukulan kanan dari Usyk.

Tetapi, Dubois diselamatkan oleh bunyi bel tanda ronde 8 berakhir.

Ronde 9, Usyk kembali mendaratkan kombinasi yang membuat Dubois terdesak ke tali ring.

Usyk menjatuhkan Dubois lagi dengan pukulan kanan.

Sang penantang mencoba bangkit tetapi wasit menghentikan pertarungan setelah melihat matanya.

Oleksandr Usyk dinyatakan menang TKO pada ronde 9 untuk mempertahankan 3 sabuk juara yang dipegangnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : fightnews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X