Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Manu Ginobili dan Generasi Emas Argentina Patahkan Dominasi NBA di Basket Olimpiade

By Dwi Widijatmiko - Senin, 28 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Manu Ginobili (5) dan para pemain Argentina sukses meraih medali emas bola basket putra di Olimpiade 2004 pada 28 Agustus 2004.
DONALD EMMERT/AFP
Manu Ginobili (5) dan para pemain Argentina sukses meraih medali emas bola basket putra di Olimpiade 2004 pada 28 Agustus 2004.

JUARA.NET - Sejak Amerika Serikat rutin memakai bintang NBA pada 1992, mereka mendominasi cabang olahraga basket putra di Olimpiade kecuali pada satu edisi.

AS nyaris selalu meraih medali emas Olimpiade dari cabang bola basket Olimpiade pada selang 1992-2020.

Pasalnya sejak 1992, Negeri Paman Sam menggunakan pemain-pemain bintang NBA untuk tim nasional basketnya.

Dengan pemain sekelas Michael Jordan, Hakeem Olajuwon, Kevin Garnett, Kobe Bryant, LeBron James, sampai Kevin Durant, tim AS seperti tak bisa dikalahkan.

Akan tetapi, ada satu edisi Olimpiade pada selang waktu tersebut di mana dominasi AS terpatahkan.

Momennya terjadi pada Olimpiade 2004 di Athena.

Tim basket putra Amerika Serikat yang diperkuat antara lain oleh Allen Iverson, LeBron James, Tim Duncan, dan Lamar Odom tak berdaya menghadapi satu negara.

Negara itu adalah Argentina yang mengusung generasi emasnya di bola basket.

Tim tersebut dipimpin oleh Manu Ginobili, yang berkarier di klub NBA, San Antonio Spurs.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Untuk Olivia di Surga, Liverpool Bantai Bournemouth 9-0


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Olympics


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X