JUARA.NET - Hasil kualifikasi Moto2 memastikan Jake Dixon berhasil meraih pole position untuk balapan akhir pekan ini.
Sederet pembalap memulai sesi Kualifikasi 1 (Q1) termasuk rider tim Pertamina Mandalika SAG, Bo Bendsneyder.
Di awal-awal sesi, Bo Bendsneyder sempat berada di posis teratas sebelum akhirnya catatan waktunya dilampaui oleh pembalap lain.
Meski begitu, Bendsneyder tak menyerah dan mencoba kembali merebut posis tercepat dari Sergio Garcia.
Usaha pembalap Mandalika SAG itu belum membuahhkan hasil, tapi posisi pembalap tercepat mulai bergeser.
Somkiat Chantra berhasil menggeser Garcia setelah mencatatkan waktu 1 menit 44,797 detik.
Chantra lantas berhasil mempertahankan posisi sebagai pembalap tercepat hingga akhir sesi Q1 dan lolos ke sesi Q bersama Sergio Garcia, Filip Salac dan Barry Baltus.
Di sisi lain, pembalap Mandalika SAG, Bo Bendsneyder kehilangan kesempatan ke Q2 di detik-detik terakhir karena turun ke posis lima setelah kalah cepat dari Salac.
@somkiat35 tops a very close Q1! @garciadols11, @FilipSalac12 and @BarryBaltus also advance for the fight for pole @TonyArbolino will have a mountain to climb tomorrow from 20th #CatalanGP pic.twitter.com/PLhPuV4nbD
— MotoGP™ (@MotoGP) September 2, 2023
Tak lama setelah sesi Q1, sesi Kualifikasi 2 (Q2) pun dimulai.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Komentar