Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil China Open 2023 - Permalukan Tuan Rumah Dua Kali, Indonesia Loloskan 5 Wakil ke Babak Kedua!

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 5 September 2023 | 17:30 WIB
Rekap hasil China Open 2023, 5 wakil Indonesia lolos ke babak kedua
PP PBSI
Rekap hasil China Open 2023, 5 wakil Indonesia lolos ke babak kedua

JUARA.NET - Rekap hasil China Open 2023 menunjukkan beberapa wakil unggulan Indonesia menelan pil pahit di hari pertama.

Kompetisi China Open 2023 diawali berita baik dan buruk bagi penggemar bulu tangkis Indonesia secara bersamaan.

Di hari pertama yang berlangsung pada Selasa (5/9/2023), tim bulu tangkis Indonesia menderita empat kekalahan dan lima kali kemenangan.

Kemenangan awal Indoneisa dipersembahkan oleh dua wakilnya di sektor ganda campuran, yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas di lapangan berbeda.

Rinov/Pitha tercatat sukses menaklukkan wakil Taiwan, Chang Ko-Chi/Lee Chi Chen dengan skor 21-19, 16-21, 21-19.

Di sisi lapangan lain, Dejan/Gloria menumbangkan wakil Taiwan lainnya, Yang Po Hsuan/Hu Ling Fang dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-14.

Hal senada juga dialami oleh ganda campuran Indonesia lainnya yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Duo asal Indonesia ini berhasil menumbangkan unggul tuan rumah, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin tiga gim.

Selain dari sektor ganda campuran, kemenangan Indonesia lainnya disumbang dari sektor tunggal putra lewat Jonatan Christie dan Shesar Hiren Rhustavito.

Jonatan berhasil mempermalukan wakil tuan rumah lainnya, Weng Hong Yang.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : tournament software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X