JUARA.NET - Ada satu duel Tyson Fury tak ingin dilihat oleh Roy Jones Jr yang pernah menahan imbang legenda tinju, Mike Tyson di duel ekshibisi.
Pertarungan itu bukanlah duel Si Raja Gipsi melawan Francis Ngannou yang bakal dipentaskan bulan Oktober besok.
Pria berkebangsaan ganda yakni Rusia-Amerika Serikat ini mengaku tak mau melihat sang juara kelas berat melawan Daniel Dobois.
Seperti yang diketahui, petinju berjulukan DDD itu baru saja mengalami kekalahan menyesakkan.
Dia ditaklukan oleh Oleksandr Usyk dalam pertarungan yang cukup kontroversial.
Kendati sempat membuat sang pemegang gelar WBA, IBF, WBO, dan IBO terjatuh, Jones masih meragukan kehebatan Dubois.
Di matanya, petinju asal Inggris itu bakal kalah telak jika melawan Fury.
Saking mengerikannya, pertarungan mereka diibaratkan dengan pembunuhan.
"Kita semua takkan mau melihat Dubois melawan Fury," tukasnya, dilansir Juara.net dari Boxing-Social.com.
"Kita semua tahu Fury bakal membunuh bocah itu."
"Sebenarnya hal itu tidak terlalu penting, tetapi kita tetap takkan mau melihatnya."
"Pada akhirnya, karena jab dari Usyk membuatnya kalah, maka kita semua tidak masalah saat Usyk diumumkan jadi pemenang," sambung Jones.
Dubois sejatinya telah menunjukkan perlawanan yang sengit saat bersua sang petinju asal Ukraina.
Pukulan kerasnya sempat membuat Si Kucing merasakan dinginnya kanvas.
Meski begitu, wasit menilai jotosan tersebut terlalu ke bawah hingga dihitung pelanggaran.
Jones sendiri berpendapat bahwa pukulan kontroversial itu terjadi karena kesalahan Dubois sendiri.
"Saya paham bahwa Dubois mungkin yakin bahwa itu adalah pukulan ke arah tubuh," bedahnya.
"Atau mungkin dia merasa pukulan itu masih di garis batas."
"Tetapi, karena itu tepat di garis batas, maka itu membuat wasit bisa mengambil keputusan sesuka mereka."
Baca Juga: Yakin Francis Ngannou Kalahkan Tyson Fury, Mike Tyson Bawa-bawa Conor McGregor
"Dia pun mengambil jalan aman dengan seperti yang: 'Kita hitung itu sebagai pukulan terlalu ke bawah karena tepat di garis batas aman'."
"Soal celana mereka yang terlalu ke atas, ya, mereka memang terlihat melakukannya."
"Pada akhirnya, seperti itulah tinju," imbuh Jones.
Kekalahan atas Usyk kemarin menjadi kekalahan keduanya sepanjang karier.
Sebelum digilas Si Kucing, dia juga pernah merasakan pil pahit kekalahan dari Joe Joyce, yakni lewat KO.
Baca Juga: Habis Kalahkan Raja Tinju Canelo Alvarez, Dmitry Bivol Malah Jadi Susah Cari Lawan
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | boxing-social.com |
Komentar