JUARA.NET - Hasil China Open 2023 yang menentukan calon lawan pawang Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Baek Ha-na/Lee So-hee di babak semifinal terlah diketahui.
Posisi tersebut diperebutkan oleh Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto dan Liu Sheng Shu/Tan Ning.
Mereka bertanding di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China pada Jumat sore (8/9/2023) WIB.
Pada pertandingan sebelumnya, Apri/Fadia sudah memastikan tiket ke semifinal terlebih dahulu.
Ganda putri terbaik Indonesia itu tampil menawan menggulung lawannya, Baek Ha-na/Lee So-hee.
Pada gim pertama mereka harus mengakui keunggulan wakil Korea Selatan, 15-21.
Tak mau menyerah, keduanya menggondol kemenangan pada gim kedua dengan skor 21-18.
Sayang, perjuangan mereka berakhir antiklimaks setelah kalah 10-21 dari ganda peringkat dua dunia tersebut.
Liu/Tan langsung mengontrol pertandingan pada gim pertama.
Sayang, mereka malah membuat kesalahan sendiri dan skor jadi 6-6.
Momentum keunggulan kembali bisa mereka dapatkan pada poin ke-7.
Kredit layak diberikan kepada pasangan Miyaura/Sakuramoto yang memberikan perlawanan terbaiknya.
Ganda putri Jepang itu memenangkan rally panjang untuk menyamakan kedudukan jadi 8-8.
Mereka bahkan masuk ke jeda intervakl gim pertama dengan keunggulan 11-10.
Momentum keunggulan pada masa interval bisa terus dijaga ganda Miyaura/Sakuramoto.
Di sisi lain, Liu/Tan juga bak tak mau memberikan keunggulan begitu saja.
Akhirnya gim pertama ditutup dengan skor tipis 22-20 untuk kemenangan sang wakil China.
Pada gim kedua, pasangan Jepang seperti kehabisan bensin.
Miyaura/Sakuramoto dibuat kocar-kacir oleh lawannya.
Mereka kesusahan untuk mendapatkan momentum hingga ketinggalan 7-11 pada interval gim kedua.
Menariknya, ganda Jepang mampu membalikkan keadaan.
Kemenangan 21-18 sukses mereka bukukan dan memaksa pertandingan lanjut ke gim ketiga.
Pada gim penentuan, Miyaura/Sakuramoto tampil tak bercelah dan menang 21-16.
Performa ini bisa dibilang sangat baik mengingat mereka mempermalukan Liu/Tan yang tampil di depan publiknya sendiri.
Baca Juga: China Open 2023 - Langkahnya Dijegal Wakil Indonesia, Calon Penerus Lee Chong Wei Bilang Begini
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar