JUARA.NET - Managing Director Yamaha Factory, Lin Jarvis mengakui timnya berminat gaet tim Valentino Rossi.
Yamaha kini tengah dalam kondisi kurang menguntungkan di MotoGP, para pembalap mereka kesulitan untuk memenangi balapan dan meraih podium.
Dengan kondisi tersebut, Yamaha berusaha keras mengembangkan motornya ke arah yang lebih baik.
Namun, kondisi mereka yang hanya memiliki dua motor di MotoGP tak terlalu membantu.
Hal inilah yang kemudian membuat mereka berniat untuk mendapatkan kerjasama degan satu tim satelit.
Sayangnya, pilihan Yamaha untuk menggaet tim satelit cukup terbatas.
RNF diketahui telah bersama Aprilia, sementara Gresini Racing baru saja memperbarui konrak mereka dengan Ducati.
Salah satu pilihan paling mungkin bagi Yamaha adalah menarik tim Valentino Rossi, VR46 ke tim mereka.
Kontrak VR46 bersama DUcati diketahui akan habis pada akhir musim 2024, kondisi inilah yang ingin dimanfaatkan oleh Yamaha.
Walau begitu, menggaet VR46 ke kubu mereka jelas tidak mudah.
Mengingat, VR46 milik Rossi memiliki kerjasama yang cukup baik dengan Ducati, mereka juga memiliki pembalap yang kompeten.
Managing Director Yamaha, Lin Jarvis paham jika ingin menggaet VR46, Yamaha harus memiliki kondisi yang menarik untuk ditawarkan.
"Jika kami ingin mereka datang, kami harus cepat dan memberi mereka kondisi yang menarik," jelas Lin Jarvis.
"Kami punya banyak alasan untuk perjanjian ini, kami adalah mitra teknis mereka dan Valentino adalah duta merek kami."
"Selain itu, dia memiliki pembalap hebat dan merupakan salah satu tim satelit terbaik yang pernah ada."
Meski berharap bisa menggaet tim Valentino Rossi, Jarvis tak menutup kemungkinan untuk bekerjasama dengan tim lain.
Karna bagi Yamaha, hal yang paling penting adalah memiliki 4 motor di MotoGP untuk langkah yang lebih baik.
"Kami akan bicara pada tim manapun yang tersedia dan tertarik," tambahnya.
Memiliki tim satelit memang memiliki beberapa keuntungan, salah satunya adalah lebih banyak data, informasi dan masukan dari pembalap.
Dengan adanya banyak informasi, tim bisa memanfaatkannya untuk mengembangkan motor ke arah lebih baik.
Tak heran, Yamaha kini membutuhkan tim satelit agar motornya bisa segera berkembang dan kembali membawa pembalapnya tampil kompetitif di MotoGP.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar