JUARA.NET - Direktur pelatih ganda Malaysia, Rexy Mainaky punya asalan sendiri soal ganda putra terbaik Negeri Jiran, Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang perjalannya di Arctic Open 2023 berlangsung prematur.
Perjalanan pasangan peringkat empat dunia tersebut bubar jalan pada babak pertama atau 32 besar.
Mereka kalah dari juniornya sendiri, Man Wei Chong/Kai Wun Tee.
Praktis tidak terlalu banyak perlawanan yang bisa mereka berikan.
Pada gim pertama, Aaron/Soh tumbang dengan skor cukup mencolok 11-21.
Wajib menang pada gim kedua, mereka malah bernasib nelangsa, yakni kalah 18-21.
Kekalahan ganda putra terbaik Malaysia tersebut dikomentari oleh Rexy.
Pelatih asal Indonesia yang kini jadi direktur pelatih ganda Negeri Jiran itu datang dengan teori menarik.
Dia menyoroti Soh yang terlihat sedikit lelah pada pertandingan tersebut.
Sebelumnya mereka memang baru saja menjalani tugas berat di Asian Games 2022.
Tidak hanya tampil di kategori perorangan, keduanya juga bahu-membahu membantu Malaysia berburu medali pada sektor beregu.
"Itu adalah kemenangan yang bagus untuk mereka," ujar Rexy, dilansir Juara.net, dari Thestar.com.my.
"Saya harap kemenangan ini bisa meningkatkan kepercayaan diri mereka saat melawan pasangan yang lebih bagus."
"Wooi Yik terlihat sedikit kelelahan."
"Mari berharap jeda beberapa hari bisa membantunya bermain bagus pada kejuaraan terbuka di Denmark dan Prancis."
"Ini bakal sibuk. Yang jelas, mereka bakal terus berkompetisi hingga French Open," tambahnya menegaskan.
Terlepas dari hal itu, kemenangan dari Aaron/Soh membuat Man merasa senang.
Di satu sisi, dia tak malu kehilangan fokus pada laga-laga selanjutnya.
"Saya pikir tidak terlalu banyak tekanan di sisi kami," bedahnya.
Baca Juga: Hasil Arctic Open 2023 - Kompatriot Tai Tzu Ying Berakhir Nelangsa di Tangan PV Sindhu
"Karena mereka adalah senior kami. Mereka juga termasuk dalam daftar unggulan pada turnamen ini."
"Kami bisa memberikan yang terbaik tanpa harus berpikir berlebihan."
"Meski begitu, kami masih belum konsisten," tegasnya.
"Kami memang bisa menang tetapi ada pula kami kalah. Perjalanan kami cukup naik-turun. Tentu ada perasaan senang sedikit."
"Tetapi, itu hanya satu pertandingan saja, kami tak boleh kehilangan fokus," tutup Man.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar