JUARA.NET - Eks Petarung, Josh Thomson menyebut Kamaru Usman masih punya kesempatan untuk menang di UFC 294.
Kamaru Usman awalnya tak masuk dalam rencana pertarungan UFC 294.
Namun, sebuah kabar buruk mendera Paulo Costa, petarung UFC satu ini terpaksa mundur karena kondisi fisiknya.
Setelah kemunduran Costa, nama Kamaru Usman pun diumumkan sebagai penggantinya.
Usman pun kemudian diplot menjadi lawan Khamzat Chimaev dalam duel yang berlangsung 21 Oktober mendatang tersebut.
Sebagai petarung yang dipanggil secara dadakan, persiapan Usman mungkin tak sematang lawannya.
Meski begitu, eks petarung Josh Thomson, Kamaru Usman masih memiliki peluang menang atas Khamzat Chimaev.
Tapi, Usman harus menerapkan beberapa trik, salah satunya bertahan di ronde-ronde awal karena Chimaev tipe penyerang yang cepat.
"Satu hal yang kurang dari Usman adalah kecepatannya."
"Ia memiliki jab yang bagus dan keras. Ia memiliki kekuatan."
"Ia benar-benar menjadi seorang (petarung) stand-up yang sangat bagus," kata Thomson.
"Ia dapat bergulat. Apakah ia akan bergulat? Semua yang saya dengar adalah bahwa ia tidak terlalu sering bergulat karena lututnya, ia tidak dapat menangani gulat dengan baik."
"Saya kira ada banyak hal yang dapat dikatakan tentang bagaimana ia mendekati laga ini."
"Jika Usman dapat mengubahnya menjadi laga gulat dan memperlambat Khamzat, saya kira ia memiliki kesempatan," lanjut Thomson.
"Saya kira ini akan menjadi laga yang bagus. Saya kira jika Usman dapat bertahan pada ronde pertama, serangan keras, maka (ia dapat) mulai melepaskannya," terangnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar