JUARA.NET - Tim bulu tangkis Indonesia berakhir menyisakan empat wakil di babak perempat final Denmark Open 2023.
Babak kedua memastikan Indonesia kehilangan gelar di beberapa sektor setelah wakil terakhirnya tumbang.
Indonesia harus kembali menelan pil pahit di sektor tunggal putri dan ganda campuran.
Pada babak kedua yang berlangsung pada Kamis (19/10/2023), wakil terakhir tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung dipastikan tumbang.
Gregoria menelan kekalahan saat berjuang menghadapi wakil India, Pusarla Venkata Sindhu.
Dalam duel tersebut, Gregoria awalnya memenangi gim pertama lebih dulu, tapi kesulitan di gim kedua dan ketiga.
Alhasil, Gregoria pun tumbang dengan skor 18-21, 21-15, 21-13.
Kekalahan Gregoria ini memastikan Indonesia tak memiliki wakil tersisa di sektor tunggal putri.
Hal serupa juga terjadi di sektor ganda campuran, wakil terakhir Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widajaja harus mengakui ketangguhan lawan.
Dejan/Gloria kandas di tangan wakil unggulan China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dalam pertarungan dua gim.
Kekalahan lain juga diderita wakil ganda putra Indoneisa, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Ganda berjuluk The Daddies ini kalah dari wakil unggulan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Meski kehilangan tiga wakilnya, Indonesia berhasil meraih empat kemenangan di hari yang sama.
Dua ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianton dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana kompak menuai hasil positif.
Fajar/Rian sukses menaklukkan wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.
Sementara Fikri/Bagas menyingkirkan unggulan Korea, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
Hasil positif juga diraih oleh wakil ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Ana/Tiwi sukses menumbangkan wakil non unggulan Jepang, Rui Hirokami/Yuna Kato dalam dua gim langsung.
Sedangkan tunggal putra terakhir Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting sukses menaklukkan wakil China, Lu Guang Zu dalam pertarungan sengit dua gim.
Berikut hasil lengkap babak kedua Denmark Open 2023, Kamis (19/10/2023)
Lapangan 1
Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Pusarla Venkata Sindhu (India) 21-18, 15-21, 13-21
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) 21-16, 5-21, 15-21
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) 21-17, 24-22
Lapangan 2
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja(Indonesia) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) 18-21, 9-21
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) 19-21, 21-19, 21-19
Lapangan 3
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Rui Hirokami/Yuna Kato (Jepang) 21-17, 21-17
Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Lu Guang Zu (China) 21-14, 22-20
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | tournament software |
Komentar