Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi MotoGP Australia 2023 - Pecahkan Rekor, Jorge Martin Pole Position Lagi

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 21 Oktober 2023 | 07:35 WIB
Pembalap Prima Pramac, Jorge Martin, bakal start dari pole position di MotoGP Australia 2023.
MOTOGP.COM
Pembalap Prima Pramac, Jorge Martin, bakal start dari pole position di MotoGP Australia 2023.

JUARA.NET - Jorge Martin bakal start dari posisi pertama di MotoGP Australia 2023 setelah dia mengambil pole position sekaligus memecahkan rekor waktu tercepat di Sirkuit Phillip Island pada kualifikasi, Sabtu (21/10/2023).  

Sejumlah nama top harus memulai Kualifikasi MotoGP Australia 2023 dari Q1.

Salah satunya adalah pemimpin klasemen sementara sekaligus juara bertahan Francesco Bagnaia.

Pembalap Lenovo Ducati itu gagal masuk 10 besar dalam kombinasi waktu latihan pada Jumat (20/10/2023) di Sirkuit Phillip Islands.

Begitu pula Marc Marquez yang hanya menempati posisi ke-16.

Duo KTM, Brad Binder dan Jack Miller, menempati dua posisi teratas dalam kombinasi waktu latihan.

Maverick Vinales, Jorge Martin, Pol Espargaro, Marco Bezzecchi, Fabio Di Giannantonio, Enea Bastianini, Aleix Espargaro, dan Johann Zarco melengkapi 10 pembalap yang langsung lolos ke Q2.

Di Q1, Bagnaia dan Marquez berusaha keras finis di dua posisi teratas.

Baca Juga: MotoGP Australia 2023 - Masih Trauma, Marc Marquez Tak Berani Pasang Ekspektasi Tinggi di Philip Island

Beberapa kali Bagnaia terlempar di luar 2 besar karena kalah cepat dari pembalap seperti Augusto Fernandez dan Raul Fernandez.

Namun, murid Valentino Rossi ini akhirnya selamat.

Dia mengukir waktu tercepat 1 menit 28,60 detik untuk mengambil satu tiket ke Q2.

Marc Marquez juga sukses menikung Augusto Fernandez di saat-saat terakhir untuk menemani Bagnaia lolos ke Q2.

Fabio Quartararo bernasib sial karena hanya finis di posisi ke-7 di Q1 sehingga dia akan melakukan start dari P17 pada balapan besok.

Di Q2, Jorge Martin langsung mengukir waktu tercepat 1:27,846 untuk menempati posisi teratas.

Tidak ada pembalap yang mampu mendekati waktunya selama sisa waktu kualifikasi.

Martin benar-benar kencang dengan dia sendiri yang malah memperbaiki waktunya.

Baca Juga: Lihat Marc Marquez Hijrah ke Ducati, Fabio Quartararo Tidak Mau Iri Hati

Tidak tanggung-tanggung, Martinator lebih cepat lebih dari setengah detik dari waktu sebelumnya dengan catatan 1:27,246.

Catatan waktu itu memecahkan rekor lap tercepat di Sirkuit Phillip Island.

Rekor baru itu membawa Martin mengambil pole position.

Raihan ini adalah pole position ketiga Jorge Martin dalam 5 balapan terakhir.

Brad Binder menempati posisi kedua.

Sementara itu, Bagnaia yang harus berjuang dari Q1 berhasil masuk baris terdepan dalam balapan besok.

Bagnaia berada di posisi ketiga dalam Q2 di bawah Martin dan Binder.

Sementara itu, Marc Marquez hanya berada di P7 dalam hasil Kualifikasi MotoGP Australia 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : motogp


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X