JUARA.NET - Dana Pedrosa bercerita soal momen dirinya ditelepon pembalap MotoGP asal Spanyol, Marc Marquez.
Dia pertama-tama mendapatkan pesan dari The Baby Alien usai seri Jepang.
Pada seri itu, pembalap Repsol Honda ini tampil menjanjikan.
Marquez berhasil menggondol posisi ke-7 pada di sprint race dan mengawinkannya dengan podium tiga saat balapan utama.
Menariknya, Pedrosa ditanyai mengenai keluangan waktunya untuk menerima telepon.
Pembalap penguji KTM itu mengaku kaget melihat langkah yang diambil Marquez.
Pria asal Spanyol tersebut lantas mengiakan niat sang rekan senegara dan percakapan pun terjadi di antara mereka.
"Pada hari Minggu setelah seri Jepang, saya dapat pesan dari Marc Marquez," cerita Pedrosa, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Dia bertanya apakah dia bisa menelepon saya."
"Tentu hal ini membuat saya terkejut."
Baca Juga: Juara atau Tidak di MotoGP 2023, Perjuangan Rival Murid Valentino Rossi Tetap Harus Dihormati
"Saya sudah melihat balapannya."
"Dan dalam beberapa jam saja, saya langsung menerima telepon dari dia," sambungnya.
Soal apa yang mereka bicarakan, Pedrosa memilih untuk tak mau ember.
Satu hal yang bisa dia pastikan adalah Marquez saat itu sedang dalam keadaan yang sulit.
Setelahnya muncul kabar The Baby Alien pergi dari Honda dan bergabung Gresini Ducati.
"Saya tak bisa membeberkan isi telepon kami secara detail," ucapnya.
"Yang jelas, saya sendiri juga tidak paham apa yang ingin dia bicarakan."
"Marc mempertimbangkan apa yang harus dia lakukan dengan mempertimbangkan pertukaran pendapat antar pembalap."
"Tentu saja saya tidak bisa memberikan nasihat apa pun sebab saya masih pembalap KTM."
Baca Juga: Curahan Hati Fabio Di Giannantonio usai Terdepak Marc Marquez
"Kami bertukar pendapat dan juga informasi mungkin karena saya juga lama bersama dengan Honda sama seperti dia."
"Marc menginginkan sudut pandang yang baru."
"Situasinya sedang sulit, dia harus membuat keputusan."
"Dia punya kontrak dan dia menceritakan perihal kontraknya pada saya. Itu adalah hal yang paling sulit untuk dilakukan," imbuh Pedrosa.
The Little Samurai sendiri punya firasat bagus soal kepindahan Marquez.
Dia yakin kompatriot senegaranya itu bakal gacor di atas Desmosedici.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar