Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hylo Open 2023 - Penjegal Ganda Indonesia Pilih Mundur, Begini Alasannya

By Fiqri Al Awe - Selasa, 31 Oktober 2023 | 09:00 WIB
Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen yang notabenenya hadi mimpi buruk ganda Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menarik diri dari Hylo Open 2023.
MADS CLAUS RASMUSSEN
Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen yang notabenenya hadi mimpi buruk ganda Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menarik diri dari Hylo Open 2023.

JUARA.NET - Hylo Open 2023 kehilangan salah satu pasangan yakni, penjegal ganda Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di French Open 2023, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Kejuaraan super 300 tersebut rencananya bakal dihelat mulai Selasa (31/10/2023) di Saarbrucken, Jerman.

Pasangan Denmark itu datang sebagai unggulan pertama.

Berdasarkan hasil drawing, mereka sejatinya dihadapkan dengan Rory Easton/Zach Russ.

Namun, mereka pada akhirnya memutuskan untuk membatalkan keiikutsertaannya.

Hal itu diungkap oleh Rasmussen yang baru saja menjuarai French Open 2023 dengan menjegal Fikri/Bagas di final.

Keputusan mundur dinilai sebagai pilihan yang tepat bagi mereka.

Apalagi dia dan Astrup sudah turun berlaga pada tiga kejuaraan Eropa terakhir.

"Itu adalah keputusan terbaik yang dibuat dengan tenang dan dingin baik untuk sekarang serta masa depan," ungkapnya, dilansir Juara.net dari Sport.tv2.dk.

"Jika tetap ikut, maka itu akan menjadi turnamen keempat yang kami ikuti berturut-turut."


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : sport.tv2.dk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X