Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hylo Open 2023 - Malaysia Paling Nelangsa, Beberapa Unggulan Jadi Korban Kerasnya Hari Ketiga

By Fiqri Al Awe - Jumat, 3 November 2023 | 09:00 WIB
Kerasnya hari ketiga Hylo Open 2023 mengharubirukan Malaysia termasuk unggulan mereka, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
BADMINTON INDONESIA
Kerasnya hari ketiga Hylo Open 2023 mengharubirukan Malaysia termasuk unggulan mereka, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

JUARA.NET - Hari ketiga Hylo Open 2023 menumbangkan sejumlah unggulan dengan Malaysia jadi yang paling nelangsa.

Hari ketiga kejuaraan super 300 itu digelar pada Kamis (2/10/2023) di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman.

Total ada sembilan unggulan yang harus angkat koper.

Di antara unggulan-unggulan tersebut, Negeri Jiran jadi yang paling nelangsa.

Ada tiga gacoan Malaysia yang harus pulang.

Temaram mereka dimulai dari sektor ganda campuran.

Unggulan ketiga mereka, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie takluk dari murid Flandy Limpele, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Mereka kalah dua gim langsung, 13-21 dan 14-21.

Setelah itu, giliran penerus Lee Chong Wei, Ng Tze Yong yang bubar jalan.

Unggulan ke-4 tersebut secara mengejutkan kalah dari Jan Louda.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X