JUARA.NET - Petarung kelas menengah, Israel Adesanya kembali dipanggil oleh musuh bebuyutannya Alex Pereira baru-baru ini.
Israel Adesanya belakangan ini diketahui memutuskan hiatus sementara dari rutinitas pertarungan.
Hal itu diumumkan usai petarung yang akrab disapa Izzy itu kehilangan sabuk juara kelas menengah karena kalah dari Sean Strickland.
Adesanya pun mengambil masa hiatus itu untuk istirahat dan menyembuhkan dirinya.
Namun, masa-masa tenang Adesanya belakangan ini justru terusik oleh lawan lawasnya, Alex Pereira.
Nama Adesanya tiba-tiba ditantang oleh Pereira saat petarung berjuluk Poatan atau si tangan besi itu baru saja memenangi duel di UFC 295 pekan ini, Minggu (12/11/2023) WIB.
Dalam pertarungan tersebut, Pereira berhasil membuat lawannya, Jiri Prochazka KO.
Kemenangan itu pun membuat Pereira berhasil meraih gelar juara kelas berat ringan.
Sebagai jawara baru di kelas berat ringan, Pereira kabarnya menantangan Adesanya.
Baca Juga: Apa Itu Dipecundangi Francis Ngannou? Deontay Wilder Menjelma Jadi Pria Berbahaya di MMA
Ia menantang petarung berjuluk The Last Stylebender itu untuk menemuinya di kelas berat ringan.
Mendengar tantangan musuh bebuyutannya tersebut, Adesanya pun memberikan respon cukup provokatif.
Adesanya terlihat mengunggah foto saat Pereira terkapar di atas kanvas di pertarungan mereka pada UFC 287 lalu.
Tak cuma itu, Adesanya juga memberikan editan seperti rambut tokoh Elsa di Frozen dan manusia salju di pojok gambar sambil menulis caption yang merupakan kutipan lirik dari film animasi tersebut.
"Let it gooo," tulis Adesanya sambil memberikan emoticon nada.
Adesanya juga menulis kata "Sewa bebas, saya tidur nyenyak" di gambar yang diunggahnya.
Let it gooooo pic.twitter.com/gv9ZYliKwH
— Israel Adesanya (@stylebender) November 12, 2023
Terlepas dari itu, Adesanya dan Pereira memang merupakan musuh bebuyutan.
Selama karier mereka, keduanya telah bertemu empat kali (dua kali di olahraga kickboxing dan dua kali di MMA).
Dalam keempat pertemuan tersebut, Alex Pereira memenangkan tiga diantaranya.
Meski begitu, di pertemuan terakhir mereka, Adesanya akhirnya bisa menumbangkan Pereira dan merebut kembali gelar kelas menengah.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar