JUARA.NET - Brasil membantai Kaledonia Baru dengan gila-gilaan membuat total 80 tembakan dalam lanjutan Piala Dunia U-17 2023.
Setelah mengalami kekalahan memalukan di penampilan perdana, juara bertahan Brasil punya kesempatan menebus aib di laga kedua Grup C Piala Dunia U-17 2023.
Selasa (14/11/2023) di Jakarta International Stadium, Brasil menghadapi Kaledonia Baru.
Laga ini membuka peluang besar bagi Brasil untuk meraih kemenangan meyakinkan.
Pasalnya, Kaledonia Baru dibantai Inggris 0-10 pada 11 November lalu.
Selecao seharusnya tidak memiliki masalah untuk kali ini meraih tiga poin penuh.
Dalam laga pertama, tim asuhan Phelipe Leal kalah 2-3 dari Iran padahal sudah sempat unggul 2-0 lebih dulu.
Brasil langsung mengancam di menit-menit awal.
Di menit ke-6, sundulan Kaua Elias meneruskan sebuah umpan lambung ke kotak penalti melambung ke atas gawang.
Menit ke-9 tembakan jarak jauh Rayan melebar dengan Brasil terus mengurung pertahanan Kaledonia Baru.
Bek Vitor Reis ikutan maju sampai ke kotak penalti dan melepaskan tembakan on target yang ditangkap kiper Kaledonia Baru, Nicolas Kutran.
Sampai menit ke-15, Brasil sudah mendapatkan 5 sepak pojok.
Menit 25, tembakan Elias kembali diblok kiper dan barisan pertahanan Kaledonia Baru.
Brasil akhirnya mendapatkan golnya di menit ke-28.
Rayan mencetak gol keduanya di Piala Dunia U-17 2023 dengan sebuah sundulan memanfaatkan sepak pojok Estevao Willian.
Menit ke-35, Kutran terus bekerja keras dengan kali ini menepis satu tembakan jarak jauh Brasil yang deras mengarah ke gawangnya.
Gol kedua Brasil terjadi di menit ke-39 lewat tembakan kaki kiri spektakuler Estevao Willian sedikit dari luar kotak penalti.
Keran gol Brasil benar-benar terbuka dan mereka mencetak gol lagi di menit ke-44.
Menerima umpan dari Willian di dalam kotak penalti, Luighi memutar badan untuk mengecoh bek pengawalnya dan melepaskan tembakan kaki kiri yang menjebol gawang Kutran.
Setelah injury time selama 7 menit, babak pertama ditutup dengan Brasil unggul 3-0 atas Kaledonia Baru.
Di babak pertama, Selecao tercatat melepaskan 47 upaya tembakan dengan 9 di antaranya tepat ke sasaran.
Babak kedua baru berjalan sekitar 30 detik, Brasil mencetak gol keempat.
Lagi-lagi Estevao Willian membuat assist, kali ini untuk sundulan Kaua Elias sambil menjatuhkan badan.
Situasi makin buruk bagi Kaledonia Baru saat wasit memberikan penalti bagi Brasil setelah meninjau VAR pada menit ke-49.
Bek Kaledonia Baru, Inine Huna, dinilai memblok sebuah tembakan Brasil dengan tangannya di kotak terlarang.
Rayan maju menjadi algojo penalti dan membuat Selecao unggul 5-0 di menit ke-51.
Pembantaian berlanjut dengan Brasil mencetak gol keenam di menit ke-55.
Sebuah bola sepak pojok ke tiang jauh gawang Kaledonia Baru disundul Joao Souza ke tengah.
Bola disundul lagi oleh Vitor Reis untuk menjebol gawang Kutran.
Gol ketujuh Selecao terjadi pada menit ke-61 lewat sebuah tembakan jarak jauh dari Joao Souza.
Intensitas permainan Brasil agak menurun setelah skor 7-0 dan beberapa kali Kaledonia Baru bisa masuk ke daerah pertahanan mereka.
Tetapi, Brasil malah mencetak gol lagi di menit ke-86 lewat counter attack cepat setelah mematahkan serangan Kaledonia Baru.
Kaua Elias menggiring bola sendirian dari tengah lapangan dan menjebol gawang Kutran dengan tembakan kaki kanan.
Wasit memberikan injury time selama 10 menit.
Brasil mendapatkan gol kesembilan pada menit ke-90+4.
Kaua Elias menyambar bola muntah dari tembakan jarak jauh rekan setimnya yang diblok Kutran untuk melengkapi hattrick-nya.
Selama pertandingan, Selecao membuat total 80 tembakan dengan 23 di antaranya tepat ke sasaran.
Jumlah tembakan yang dibuat Brasil ini luar biasa mengingat Inggris hanya bikin 39 tembakan dengan 19 on target saat menang 10-0 atas Kaledonia Baru.
Hasil Piala Dunia U-17 2023
Selasa (14/11/2023)
Grup C
Brasil vs Kaledonia Baru 9-0 (Rayan 28', 51'pen, Estevao Willian 39', Luighi 44', Kaua Elias 46', 86', 90+4', Vitor Reis 55', Joao Souza 61')
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar