Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lihat Duo Malaysia Juarai Syed Modi International 2023, Rexy Mainaky Justru Khawatirkan Hal Ini

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 6 Desember 2023 | 14:00 WIB
Rexy Mainaky
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Rexy Mainaky

JUARA.NET - Pasangan ganda putra Malaysia, Choong Hon Jian/Muhammad Haikal Nazri berhasil memetik hasil positif di turnamen Syed Modi International 2023.

Dalam turnamen yang berlangsung di Lucknow, India itu, Choong/Haikal berhasil membawa pulang gelar juara.

Meski berstatus non unggulan, duo Malaysia itu tampil luar biasa dengan menaklukkan ganda putra unggulan Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.

Duo Malaysia itu membuat Koga/Saito tumbang dalam pertarungan tiga gim dengan skor 18-21, 21-18, 21-16.

Hasil ini tak cuma membuat mereka membawa pulang gelar juara tapi juga mengatrol posisi mereka di ranking BWF terbaru dunia.

Di tengah keberhasilan duo Choong/Haikal tersebut, rupanya ada kekhawatiran Direktur Kepelatihan Federasi Bulu Tangkis Malaysia, Rexy Mainaky.

Rexy khawatir jika anak didiknya akan terjerat dalam manisnya pujian yang datang.

"Apa yang Hon Jian/Haikal sekarang tunjukkan datang dengan dua sisi positif dan negatif."

"Ketika Kami mengamati para pemain Malaysia ini terus menerus menerima pujian, ada kecenderungan mereka lupa diri."

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Penakluk Kenta Nishimoto Naik 8 Peringkat, Takhta Tertinggi Tetap Milik Saingan Berat Ginting


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : Badminton Planet


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X