JUARA.NET - Wakil tuan rumah, Han Yue berhasil memenangkan pertandingan ketiganya di fase grup BWF World Tour Finals 2023, namun tetap tak bisa lolos ke babak selanjutnya.
Pebulu tangkis peringkat delapan dunia tersebut melawan wakil Amerika Serikat, Beiwen Zhang pada Jumat (15/12/2023) di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, China.
Tunggal putri tuan rumah langsung kesusahan pada gim pertama.
Berkali-kali serangan kombinasi yang dilepaskan lawan membuatnya mati langkah atau melakukan kesalahan sendiri.
Skor tipis 11-9 mewarnai interval gim pertama di mana unggulan jadi milik Zhang.
Tambahan tiga poin yang dipetik wakil Negeri Paman Sam tersebut makin membuatnya melesat 15-10.
Dalam posisi tertinggal, Han mampu melakukan tikungan tajam.
Empat angka beruntun yang dia dapatkan menyamakan kedudukan di angka 16-16.
Momen skor imbang ini menjadi titik balik pebulu tangkis berusia 24 tahun itu.
Dia akhirnya mencapai terlebih dahulu yakni di poin 20-19.
Kemenangan berhasil dikunci Han pada angka 22-20 usai lawannya sempat memaksakan deuce.
Persaingan yang ketat disajikan kedua tunggal putri pada permulaan gim pertama.
Situasi sekor sama kuat terjaga hingga poin menunjukkan 8-8.
Adalah Han yang membuka jarak dua poin lebih lebar terlebih dahulu.
Dia berhasil unggul 10-8 setelah pengembalian Zhang menyangkut di net.
Wakil Amerika Serikat sempat memperkecil kedudukan menjadi 9-19.
Namun, Han lagi-lagi membuat jarak dua poin dan unggul 11-9 pada masa interval.
Setelah masa interval, kendali permainan praktis dipegang wakil tuan rumah.
Akhirnya pertandingan pun selesai di angka 21-16 setelah Zhang melakukan pengembalian yang menyangkut net.
Kemenangan ini tetap tak bisa membuat Han lolos ke babak semifinal.
Di grup B, torehan poinnya tertinggal dari Carolina Marin dan Chen Yu Fei.
Pada pertandingan pertama dan kedua dia tumbang dari dua lawannya tersebut.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar