JUARA.NET - Pengamat MMA, Chael Sonnen melihat ada kejujuran dalam pernyataan Conor McGregor.
Conor McGregor belakangan menjadi perbincangan panas di dunia MMA karena pertarungannya yang tak kunjung terjadi.
Petarung berjuluk The Notorious itu awalnya dijadwalkan comeback pada tahun ini.
Seorang lawan pun sudah siap menghadapinya.
Namun, pertarungan itu terus tertunda, bahkan wacana McGregor untuk comeback di tahun 2024 pada UFC 300 pun masih diragukan.
Kondisi ini menimbulkan berbagai spekulasi salah satunya adalah Conor McGregor dicurigai tengah mencoba melakukan taktik licik untuk menghindari pertarungan dengan Michael Chandler.
Chandler merupakan lawan yang disiapkan untuk comeback Conor McGregor, mereka bahkan tampil bersama sebagai pelatih di ajang The Ultimate Fighter.
Idealnya setelah ajang tersebut usai, dua pelatih akan bertemu di Oktagon, sayangnya kini Chandler masih harus menunggu hingga McGregor siap comeback.
Di tengah isu soal taktik licik tersebut, Conor McGrgeor malah ngamuk ke UFC.
Ia menuding UFC lah biang kerok dari kegagalannya comeback berulang kali dan merasa diperlakukan dengan buruk.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar