JUARA.NET - Undian India Open 2024 menempatkan raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen di posisi yang cukup rumit.
Dia bakal memulai perjalanannya di turnamen super 750 itu pada 16 Januari mendatang.
Wakil Denmark tersebut harusnya bisa melawati pertandingan pertama dengan mulus.
Bagaimana tidak? Dia dihadapkan dengan tunggal putra yang sudah sering dikalahkan, Wang Tzu Wei.
Axelsen sudah enam kali bertemu wakil Taiwan tersebut.
Dari total pertemuannya, dia tak pernah sekalipun menemui hasil minor.
Pertandingan terakhir mereka digelar pada China Open 2023, bulan September lalu.
Wang sempat menebar aroma kekalahan pada sang raja bulu tangkis dunia di gim pertama.
Penghuni ranking 28 tersebut secara mengejutkan mampu menang 22-20.
Baca Juga: Mimpi Buruk An Se-young di BWF World Tour Finals Kenang Perjuangan di 2023
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar